2 Kiper Incaran Real Madrid untuk Gantikan Courtois yang Cedera

Arief Apriadi Suara.Com
Jum'at, 11 Agustus 2023 | 20:15 WIB
2 Kiper Incaran Real Madrid untuk Gantikan Courtois yang Cedera
Penjaga gawang Real Madrid asal Belgia Thibaut Courtois terbaring di lapangan setelah mengalami cedera saat pertandingan pekan ke-10 Liga Spanyol antara FC Barcelona vs Real Madrid di stadion Camp Nou di Barcelona pada 24 Oktober 2021. Josep LAGO / AFP.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Real Madrid tengah berburu kiper baru untuk menggantikan Thibaut Courtois yang mengalami cedera ACL dan dipastikan bakal absen cukup lama paling singkat hingga April mendatang.

Terdapat dua sosok kiper yang disebut-sebut tengah diincar Real Madrid untuk menggantikan Courtois yang harus menepi panjang.

Berikut 2 Kiper Incaran Real Madrid di Bursa Transfer Musim Panas Ini:

1. David De Gea

Eks kiper Manchester United, David de Gea. [PAUL ELLIS / AFP]
Eks kiper Manchester United, David de Gea. [PAUL ELLIS / AFP]

Real Madrid dirumorkan sedang mengadakan pembicaraan untuk memboyong David De Gea yang tengah menganggur pasca kontraknya tidak diperpanjang Manchester United musim panas ini.

De Gea tersingkir dari skuad Manchester United setelah pelatih Erik ten Hag mendatangkan mantan anak latihnya, Andre Onana dari Inter Milan.

2. Yassine Bounou

Kiper Timnas Maroko, Yassine Bounou tampil pada laga babak 16 besar Piala Dunia 2022 kontra Spanyol di Stadion Education City, Al-Rayyan, Qatar, Rabu (7/12/2022) dini hari WIB. [KARIM JAAFAR / AFP]
Kiper Timnas Maroko, Yassine Bounou tampil pada laga babak 16 besar Piala Dunia 2022 kontra Spanyol di Stadion Education City, Al-Rayyan, Qatar, Rabu (7/12/2022) dini hari WIB. [KARIM JAAFAR / AFP]

Selain David De Gea, Real Madrid dikabarkan juga membidik Yassine Bounou sebagai opsi lain untuk menggantikan Thibaut Courtois.

Kiper tim nasional Maroko itu sudah menyatakan keinginannya untuk memperkuat Los Blancos dan memutuskan menangguhkan pembicaraan dengan klub Liga Arab.

Baca Juga: Hasil Juventus vs Real Madrid di Laga Pramusim: Bianconeri Bungkam Los Blancos 3-1

Saat ini Sevilla mematok harga 20-25 juta euro untuk Bounou yang musim lalu mengantarkan Sevilla menjuarai Europa League.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI