Suara.com - Striker muda Thailand, Suphanat Mueanta resmi bergabung dengan klub Belgia, OH Leuven. Artinya pemain berusia 21 tahun bakal menjadi rival Sandy Walsh.
Melansir dari akun media sosial Buriram United, mereka melepaskan Suphanat Mueanta dengan status pinjaman selama satu tahun ke OH Leuven.
"OH Leuven, tim papan atas Belgia sepakat meminjam Suphanat Mueanta dari Buriram United selama satu tahun," tulis laporan Buriram United di akun Facebook disadur Rabu (9/8/2023).
Kabar ini membuat Suphanat Mueanta yang sebelumnya berlatih bersama Leicester City harus pulang untuk mengurus izin kerjanya. Setelah itu, baru ia terbang ke Belgia.
Baca Juga: Gara-gara Hal Ini, Pelatih Ipswich Town Janjikan Elkan Baggot Tampil di Carabao Cup 2023
Diketahui Leicester City dan OH Leuven adalah klub yang sama-sama dimiliki Aiyawat Srivhaddhanaprabha. Maka dari itu, Suphanat akan dipinjamkan ke klub Belgia lebih dulu.
Jika berhasil moncer, bukan tak mungkin striker Thailand ini bisa pindah ke Leicester City. Artinya kepindahannya ke Belgia sebagai salah satu pembuktian untuk striker berusia 21 tahun ini.
Bergabungnya Suphanat Mueanta ke OH Leuven membuat dirinya akan bersaing dengan pemain timnas Indonesia, Sandy Walsh. Sebab, pemain keturunan itu berkarier di KV Mechelen.
Selain itu, ada juga gelandang muda Indonesia yang sejatinya berkarier di Belgia. Ia adalah Marselino Ferdinan, tapi ia tampil untuk klub liga kasta kedua, KMSK Deinze.