Dipanggil Shin Tae-yong Kembali, Ini Janji Ramadhan Sananta untuk Timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2023

Rabu, 09 Agustus 2023 | 13:18 WIB
Dipanggil Shin Tae-yong Kembali, Ini Janji Ramadhan Sananta untuk Timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2023
Pesepak bola Timnas Indonesia U-22 Muhammad Ramadhan Sananta melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Thailand pada final SEA Games 2023 di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (16/5/2023). ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/rwa.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Striker Timnas Indonesia, Ramadhan Sananta mendapatkan panggilan Shin Tae-yong untuk masuk skuad Garuda kembali. Ia pun menjanjikan satu hal ini.

Skuad Timnas Indonesia U-23 telah resmi dirilis. 23 pemain terpilih untuk menjalani pemusatan latihan (TC) dalam rangka persiapan Piala AFF U-23 2023.

Beberapa nama yang dipanggil bervariasi. Ada pemain yang sudah pernah membela Timnas Indonesia sebelumnya. Ada juga pemain yang baru mendapatkan panggilan pertama kalinya.

Nama striker Persis Solo, Ramadhan Sananta kembali mendapatkan panggilan kembali ke Timnas Indonesia.

Baca Juga: Miliki Level Permainan Tinggi, Para Pemain Ini Harusnya Tak Dipanggil STY

Sebelumnya, ia tidak dipanggil Shin Tae-yong untuk membela Timnas Indonesia di FIFA Matchday Juni 2023.

Kini, striker gacor Persis Solo ini dipercaya untuk mengisi lini serang Timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2023.

Pemain 20 tahun ini mengumbar janji usai dipercaya kembali oleh Shin Tae-yong membela Timnas Indonesia U-23.

"Tentunya selama sesi latihan saya berlatih untuk mempelajari kekurangan dan kesalahan-kesalahan yang saya lakukan. Saya akan berusaha untuk terus improvisasi agar bisa lebih maju,” ucap Sananta dilansir dari laman resmi Liga Indonesia Baru.

Sebelum bergabung dengan Timnas Indonesia U-23, ia pun memamerkan performanya bersama Persis Solo.

Baca Juga: Masuk dalam Skuad Timnas Indonesia U-23, Wonderkid Persita Tangerang Girang Bukan Kepalang

Ia mencetak dua gol saat Persis Solo melawan Persib Bandung pada lanjutan pekan ke-7 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Manahan Solo, Selasa (8/8/2023).

Dua gol yang diciptakan adalah gol-gol berkelas. Gol pertama di menit ke-33 diciptakan oleh Ramadhan Sananta lewat sundulan kepala memaksimalkan assist dari Alexis Messidoro.

Sedangkan gol kedua, pemain bernomor punggung 99 itu menceploskan bola ke gawang Persib yang lagi-lagi memanfaatkan assist dari Messidoro di dalam kotak penalti.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI