Tekad Besar Marselino Ferdinan untuk KMSK Deinze: Bawa Promosi ke Kasta Tertinggi Liga Belgia

Senin, 07 Agustus 2023 | 17:09 WIB
Tekad Besar Marselino Ferdinan untuk KMSK Deinze: Bawa Promosi ke Kasta Tertinggi Liga Belgia
Marselino Ferdinan tampil saat membela KMSK Deinze (Instagram/kmsksdeinze)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan memiliki tekad besar untuk bisa membawa KMSK Deinze promosi ke kasta tertinggi Liga Belgia.

Seperti diketahui, KMSK Deinze masih berada di kasta kedua (Challenger Pro League) musim ini. Klub Belgia ini gagal promosi karena tak memenuhi target di babak play-off musim lalu.

Marselino Ferdinan pun memiliki mimpi di musim ini bisa membawa KMSK Deinze untuk bisa promosi ke kasta tertinggi Liga Belgia.

Ia memiliki alasan kenapa bisa optimis untuk membawa KMSK Deinze naik kasta.

Baca Juga: Timnas Indonesia U-17 Gelar Pemusatan Latihan di Solo, Gunakan Stadion Sriwedari

Menurutnya, skuad KMSK Deinze saat ini lebih matang. Banyak pemain berkualitas mengisi skuad KMSK Deinze.

"Kita punya tim yang bagus, dengan pemain yang berkualitas. Jadi kita hanya bisa kerja keras di latihan dan pertandingan," ujar Marselino Ferdinan dilansir dari Youtube Playsia TV.

"Semoga yang kita harapkan untuk promosi ke divisi satu semoga terjadi," tambahnya.

Adapun Marselino Ferdinan telah mengoleksi dua gol dan satu assist dalam tur pramusim bersama KMSK Deinze. Bukan tak mungkin, eks pemain Persebaya Surabaya ini bisa tampil reguler di KMSK Deinze musim ini.

Baca Juga: BREAKING NEWS! 3 Pemain Persis Solo Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia U-23

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI