Selebrasi ala superhero pertama dilakukan Messi kala mencetak gol ke gawang Atlanta United, di mana ia mengarahkan tangannya ke depan dengan gestur mencekik.
Usut punya usut, ternyata selebrasi itu mengikuti gestur superhero Marvel, Thor. Dilansir dari Marca, selebrasi itu ia lakukan karena Thor adalah superhero favorit anaknya, Thiago.
Usai melakukan selebrasi ala superhero Thor, Messi kembali melakukan selebrasi ala superhero Marvel lainnya, usai mencetak gol ke gawang Orlando City.
Kali ini, Messi melakukan selebrasi ala superhero Black Panther yakni menyilangkan kedua tangan yang mengepal di depan dadanya, atau biasa dikenal sebagai ‘Salam Wakanda’.
Tak ayal, selebrasi terbaru Messi berupa ‘Salam Wakanda’ itu membuat pecinta sepak bola menduga-duga bahwa ia akan menggunakan gestur ala superhero Marvel lainnya jika mencetak gol.
Kemungkinan itu bisa saja terjadi, mengingat Messi akan kembali beraksi bersama Inter Miami di ajang Piala Liga saat menghadapi FC Dallas pada Minggu (6/8).
(Penulis: Felix Indra Jaya)