Suara.com - Kiper legendaris Italia, Gianluigi Buffon resmi memutuskan pensiun di usia 45 tahun. Penjaga gawang keturunan Indonesia, Emil Audero Mulyadi turut memberikan pesan menyentuh.
Via media sosialnya, Buffon mengumumkan pensiun dari kariernya sebagai pesepak bola profesional. Ia pun mengunggah perjalanan kariernya.
Buffon mengawali kariernya dari Parma yang kemudian hijrah ke Juventus. Kiper asal Italia ini juga sempat membela Paris Saint-Germain.
Namun, ia tidak lama karena kembali ke Juventus. Menariknya kiper yang kini berusia 45 tahun juga pulang ke Parma sebelum memutuskan pensiun.
Baca Juga: 3 Hal Wajib Diperbaiki Timnas Indonesia U-17 usai Dibantai Barcelona Juvenil A
Pensiunnya Buffon membuat kiper keturunan Indonesia, Emil Audero ikut bereaksi. Hal itu wajar karena ia memang pernah menjadi rekan setim di Juventus.
"Terima kasih. Akan ada terlalu banyak hal untuk dikatakan, tetapi karier Anda berbicara sendiri," tulis Emil Audero di postingan Instagramnya.
Kiper keturunan Indonesia ini mengatakan bahwa Buffon menjadi sosok yang menginspirasinya bermain sepak bola dan bermain sebagai penjaga gawang.
"Terima kasih telah membuat saya mengenakan sarung tangan, mencoba menjadi penjaga gawang, dan yang terpenting telah memberi begitu banyak anak seperti saya dorongan ekstra untuk berkembang," lanjut Emil.
"Saya mendapat kehormatan untuk berbagi banyak pengalaman baik bersama Anda. Semoga sukses dengan semua yang akan terjadi di luar lapangan," imbuhnya.
Baca Juga: Timnas Indonesia Hadapi Brunei di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Erick Thohir: Rezeki Anak Sholeh
Sementara itu, Emil Audero Mulyadi merupakan kiper yang kini dikabarkan bakal diproses naturalisasi demi membela timnas Indonesia.