Hasrat Beranjak dari Dasar Klasemen, Bhayangkara FC Ingin Curi Poin Penuh dari Markas Persita

Rabu, 02 Agustus 2023 | 17:07 WIB
Hasrat Beranjak dari Dasar Klasemen, Bhayangkara FC Ingin Curi Poin Penuh dari Markas Persita
Pelatih Bhayangkara FC, Emral Abus. (ANTARA/ I.C.Senjaya)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Bhayangkara FC, Emral Abus menerangkan timnya mulai kompak sehingga memiliki tekad mencuri poin penuh saat melawan tuan rumah Persita Tangerang. Ia mengatakan banyak evaluasi yang sudah dilakukan agar bisa maksimal.

Bhayangkara FC akan dijamu Persita Tangerang dalam pertandingan pekan keenam BRI Liga 1 2023/2024 di Indomilk Arena, Tangerang, Kamis (3/8/2023) malam.

Laga ini bisa dimanfaatkan The Guardian --julukan Bhayangkara FC-- untuk mendapatkan kemenangan perdana di Liga 1 musim ini.

"Kami dari Bhayangkara sebagai pelatih sudah siapkan tim untuk hadapi Persita besok. Kami dari awal perjalanan, mulai pertandingan pertama sampai keempat kami kurang beruntung (Bhayangkara FC selalu kalah)," ucap Emral Abus dalam konferensi pers jelang laga, Rabu (2/8).

Baca Juga: Sulit Menang di BRI Liga 1, Aji Santoso Kasih Warning ke Penggawa Persebaya

"Laga kelima dikasih rezeki Tuhan hasil seri, tentu patut disyukuri," sambung pelatih lokal berusia 64 tahun itu.

Bhayangkara FC sampai dengan pekan kelima memang belum mengantongi kemenangan. Karena hal tersebut, The Guardian terjebak di dasar klasemen usai baru meraup 1 poin.

Hasil terbaik Bhayangkara FC adalah imbang melawan juara bertahan Liga 1, PSM Makassar pekan lalu. Emral Abus menyebut hasil seri meningkatkan motivasi bertanding tim milik kepolisian tersebut.

"Perkembangan anak-anak dari mental mereka terpuruk, bagaimana tak mendapatkan kemenangan, sudah mulai bangkit di laga kelima. Mereka (pemain) sudah mulai kuasai permainan," tutur Emral Abus.

"Mudah-mudahan besok kita mohon kepada yang Maha Kuasa agar mencuri angka. Kalau bisa memenangi pertandingan itu harapan kami, besok akan tampil all-out sesuai game-plan yang direncanakan," tukasnya.

Emral Abus menambahkan adaptasi pemain asing dengan lokal yang ada di Bhayangkara FC mulai kompak. Hal inilah yang membuat The Guardian cukup yakin bisa mencuri poin di markas Persita.

"Adaptasi pemain lokal dan asing sudah terjalin dengan baik, makanya sama-sama kita lihat mereka sudah main secara tim. Mudah-mudahan besok tak ada lagi kata kurang adaptasi," kata Emral Abus.

"Mereka (pemain asing) mudah-mudahan sudah paham model yang kami terapkan," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI