PSSI Sedang Proses Pemain Naturalisasi Demi Bela Timnas Indonesia, Media Vietnam Ketar-ketir

Arif Budi Suara.Com
Rabu, 02 Agustus 2023 | 15:09 WIB
PSSI Sedang Proses Pemain Naturalisasi Demi Bela Timnas Indonesia, Media Vietnam Ketar-ketir
Bek Indonesia Jordi Amat berebut bola di udara dengan pemain Vietnam saat pertandingan sepak bola Semi Final Piala AFF 2022-2023 antara Indonesia dan Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, Jumat (6/1/2023). [Suara.com/Alfian Winanto,]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PSSI dikabarkan sedang memproses pemain keturunan untuk dinaturalisasi agar bisa membela timnas Indonesia. Langkah ini membuat media Vietnam ketar-ketir.

Timnas Indonesia akan menjalani jadwal padat dalam beberapa waktu ke depan. Skuad Garuda akan menghadapi Kualifikasi Piala Dunia 2026 di babak pertama melawan Brunei Darussalam.

Jika lolos, perjuangan Asnawi Mangkualam cs bakal berlanjut di babak kedua. Nantinya tim Merah Putih akan bentrok lawan Irak, Vietnam, serta Filipina.

Selain itu, anak asuh Shin tae-yong juga ikut mentas di Piala Asia 2023. Timnas Indonesia akan menghadapi Jepang, Irak, dan Vietnam.

Baca Juga: Barcelona dan Kashima Antlers Jadi Bahan Pemanasan Timnas Indonesia U-17 Sebelum TC ke Eropa

Dengan padatnya jadwal dan menghadapi lawan kuat, Shin tae-yong dikabarkan sedang mencari pemain keturunan baru untuk dinaturalisasi demi menambah kekuatan.

Exco PSSI, Arya Sinulingga mengungkapkan bahwa sudah ada beberapa pemain keturunan yang sedang diproses naturalisasi.

"Beberapa lagi diproses," komentar Arya menjawab pertanyaan netizen soal pemain keturunan di Instagram.

Media Vietnam ikut menyoroti kabar ini. Pasalnya tim Merah Putih akan bersua Vietnam dalam dua ajang bergengsi, yakni Piala Asia 2023 serta Kualifikasi Piala Dunia 2026.

"PSSI sedang memproses naturalisasi untuk menambah pemain naturalisasi ke timnas. Semua pemain ini berkarier di Eropa," tulis laporan Soha.vn disadur Rabu (2/8/2023).

Baca Juga: Jelang Lawan Barcelona di Laga Uji Coba Sore Nanti, Ini Target Timnas Indonesia U-17

"Dengan langkah memperbanyak pemain naturalisasi di pihak Indonesia, tentu Vietnam juga perlu mempersiapkan diri dengan baik jika ingin meraih hasil positif," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI