Suara.com - Mantan pemain timnas Indonesia, Irfan Bachdim masuk dalam daftar dream team ASEAN di Liga Thailand. Ia menjadi satu-satunya pemain yang ada di list tersebut.
Belum lama ini Instagram Liga Thailand @thaileague membuat daftar dream team pemain dari Asia Tenggara yang sempat merumput di Negeri Gajah Putih.
Nama Irfan Bachdim masuk dalam daftar tersebut. Ia dipasang sebagai gelandang tengah dan menjadi satu-satunya pemain Indonesia yang ada di list itu.
Memang Irfan Bachdim sempat berkarier di Thailand. Ia membela Chonburi FC serta Nakhon Ratchasima pada 2013 silam.
Baca Juga: Ada Kabar Mees Hilgers Mau Kasih Berkas Naturalisasi Timnas Indonesia ke Erick Thohir
Baru setelah itu, pemain berusia 34 tahun ini pindah ke Liga Jepang dengan memperkuat Venforet Kofu serta Consadole Sapporo.
Usai berkarier di Jepang, pada akhirnya Bachdim pulang kampung ke Indonesia dengan memperkuat Bali United. Ia juga sempat berseragam PSS Sleman serta Persis Solo.
Sementara itu, dalam daftar itu, ada beberapa pemain dari Asia Tenggara yang masih aktif atau sudah pindah dari Liga Thailand.
Di sektor kiper ada pemain Vietnam Dang Van Lam. Lalu untuk bek terdapat Amani Aguinaldo (Filipina), Irfan Fandi (Singapura), dan Dion Cools (Malaysia).
Di lini tengah, selain Irfan Bachdim terdapat Soukaphone Vongchiengkham (Laos), Aung Thu (Myanmar), Safawi Rasid (Malaysia), dan Faiq Bolkiah (Brunei).
Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Barcelona Rabu Malam Ini
Sedangkan di posisi depan, pemain yang masuk dalam dream team ASEAN tersebut adalah Javier Patino (Filipina) dan Ikhsan Fandi (Singapura).