Breaking News: Elkan Baggott Bertahan di Ipswich Town, Sah Cetak Sejarah di Championship!

Arief Apriadi Suara.Com
Selasa, 01 Agustus 2023 | 05:57 WIB
Breaking News: Elkan Baggott Bertahan di Ipswich Town, Sah Cetak Sejarah di Championship!
Bek Timnas Indonesia, Elkan baggott (keempat dari kiri) membantu Ipswich Town mengalahkan klub raksasa Bundesliga, RB Leipzig guna merengkuh trofi turnamen pramusim Innsbruck Cup 2023. [ITFC.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bek Timnas Indonesia, Elkan Baggott resmi bertahan di Ipswich Town untuk musim 2023-2024. Kepastian itu sekaligus membuatnya masuk buku sejarah di Divisi Championship.

Elkan Baggott dipastikan menjadi bagian penting Ipswich Town musim ini setelah klub tersebut mengumumkan nomor punggung resmi para pemainnya di Instagram, Senin (31/7/2023) malam WIB.

Dalam unggahan Ipswich Town, Baggott akan mengenakan nomor punggung 26.

"Inilah nomor punggung skuad Ipswich Town untuk musim 2023/2024," tulis Ipswich Town dalam unggahannya, dikutip Suara.com pada Selasa (1/8/2023).

Baca Juga: Indonesia Potensi Lawan Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Troussier: Ini Keuntungan Atau Bukan?

Kabar ini jelas istimewa bagi Elkan Baggott yang sebelumnya sempat dispekulasikan bakal kembali tersisih dari skuad utama Ipswich Town dengan dipinjamkan ke klub lain sebagaimana musim lalu.

Elkan Baggott kini menembus skuad utama Ipswich Town dan sekaligus mencetak sejarah sebagai pemain Indonesia pertama yang berkompetisi di divisi Championship atau kasta kedua Liga Inggris.

Pelatih KIeran McKenna pada pertengahan Juli sempat mengisyaratkan ingin meminjamkan Elkan Baggott ke klub lain demi sang bek mendapatkan lebih banyak menit bermain.

Namun, rencana itu pada akhirnya berubah setelah Elkan Baggott yang diberikan kepercayaan tampil di beberapa laga pramusim, dianggap menunjukkan potensi bagus.

Kieran McKenna sempat mengatakan bahwa talenta Baggott penting untuk Ipswich Town dan keputusan apa yang akan diambil tergantung dari hasil pembicaraannya dengan sang pemain.

Baca Juga: Duo Penyerang Lokal Moncer di BRI Liga 1, Layak Jadi Debutan Timnas Indonesia Gantikan Dendy Sulistyawan

Kini, meski McKenna belum menyampaikan secara resmi terkait bertahannya ELkan Baggott di klub, pengumuman nomor punggung bisa menjadi indikasi bahwa bek 20 tahun itu bertahan.

Pasalnya, sebagaimana menyitat laman resmi Ipswich Town, mereka mengabarkan kepada penggemar bahwa seluruh jersey dengan nomor punggung skuad 2023-2024 sudah bisa dibeli, yang memastikan setidaknya hingga bursa transfer Januari, para pemain yang ada saat ini tidak akan ke mana-mana.

Elkan Baggott bisa dan berpotensi mendapatkan debut di Divisi Championship ketika Ipswich Town dijadwalkan bertandang ke markas Sunderland pada Minggu (6/8/2023) mendatang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI