Suara.com - Vietnam disebut mulai putus asa di Asian Games 2022. Berbanding terbalik dengan Timnas Indonesia.
Vietnam menghadapi kesulitan jelang Asian Games 2022. Pasalnya, lawan mereka terbilang cukup tangguh.
Vietnam tergabung dalam grup B bersama Arab Saudi, Iran, dan Mongolia. Pelatih Timnas U-23 Vietnam, Hoang Anh Tuan sebenarnya sudah setengah putus asa, karena tak bisa membawa skuad senior ke Asian Games 2022.
Hal ini lantaran, tim utama akan digunakan oleh Philippe Troussier untuk target lainnya.
Pengamat sepak bola Vietnam, Quang Huy, mengatakan bahwa Timnasnya tak cukup kuat untuk bersaing menjadi juara atau runner-up grup.
"Menurut saya, kami akan mengincar posisi peringkat ketiga terbaik. Dua lawan di grup, Iran dan Arab Saudi, terlalu kuat dan membuat kami kesulitan," ujar Quang Huy, sebagaimana dikutip dari media Vietnam, Soha.
Cobaan ternyata tak sampai di situ saja. Hoang Anh Tuan harus ikhlas dengan jumlah pemain yang dimilikinya jelang turnamen tersebut.
"Saat ini, Timnas U-23 Vietnam hanya memiliki 17 pemain di sesi latihan pagi 29 Juli. Kami tahu kompetisi (V.League) masih berlangsung, jadi beberapa pemain tak bisa hadir," kata Quang Huy.
Berbeda terbalik dengan Timnas Indonesia U-23 yang disiapkan ke Piala AFF U-23 2023 diasuh Shin Tae-yong. Begitu pula timnas untuk Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.
Baca Juga: Terima Tantangan Denny Sumargo, Shin Tae-yong Rela 'Tumbalkan' Dimas Drajad
Sedangkan skuad Garuda Muda untuk Asian Games 2022 diserahkan ke Indra Sjafri dan berada di Grup F bersama Kirgistan, Korea Utara, dan Taiwan.
Di Piala AFF U-23, Timans Indonesia berada di grup B bersama Malaysia dan Timor Leste. Sedangkan Kualifikasi piala Asia U-23, mereka berada di grup K bersama Turkmenistan dan Taiwan.