Profil Rasmus Hojlund, Wonderkid Asal Denmark yang Segera Gabung Manchester United

Reky Kalumata Suara.Com
Minggu, 30 Juli 2023 | 15:20 WIB
Profil Rasmus Hojlund, Wonderkid Asal Denmark yang Segera Gabung Manchester United
Striker Atalanta, Rasmus Hojlund (kanan). [MIGUEL MEDINA / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Rasmus Højlund sempat pindah ke Sturm Graz pada 2022. Ketika itu, dana transfernya mencapai 1,8 juta euro. Bersama klub Austria itu, Rasmus Højlund mencetak 12 gol dari 21 pertandingan.

Yang terbaru, Rasmus Højlund mengukir penampilan sensasional bersama klub Liga Italia, Atalanta setelah ditransfer dengan mahar 17 juta euro.

Di level tim nasional, pemain berusia 20 tahun ini sudah menjadi bagian dari Denmark U-16, U-17, U-19, hingga U-21. Di level senior, debutnya tercipta pada medio September 2022.

Ketika itu, ia memainkan laga internasional pertamanya saat Denmark menghadapi Kroasia dan Prancis pada ajang UEFA Nations League.

Catatan istimewa dari pemain ini terjadi pada 23 Maret 2023 lalu. Dia sukses mencatatkan hattrick ketika Denmark menang 3-1 atas Finlandia pada Kualifikasi Euro 2024.

(Penulis : Muh Faiz Alfarizie)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI