Gol untuk Bhayangkara FC hampir tercipta pada menit ke-72. Umpan Matias Mier langsung disambar Sani Rizki Fauzi tetapi bola tembakkannya cuma membentur mistar.
PSM tidak hanya bertahan saja di babak kedua. Mengandalkan serangan balik, Yance Sayuri dan kawan-kawan sesekali membahayakan gawang Bhayangkara FC.
The Guardian harusnya bisa mencetak gol pada menit ke-86 lewat titik putih. Sayangnya, tendangan Mier berhasil ditepis kiper PSM Muhammad Reza sebelum pada akhirnya dibuang keluar.
Setelah berbagai upaya dilakukan, kedua tim gagal mencetak gol. Sampai dengan pertandingan selesai, Bhayangkara FC vs PSM Makassar berakhir imbang 0-0.
Susunan pemain
Bhayangkara FC (4-3-3): Awan Setho; David Maulana, Anderson Salles, Abdul Rahman, Muhammad Fatchu Rochman; Adam Najem, Muhammad Reza Kusuma, Matias Mier; Martua Sandeni, Crislan Sousa, Dendy Sulistyawan.
Pelatih: Emral Abus.
PSM Makassar (3-5-2): Muhammad Reza; Yuran Fernandes, Yance Sayuri, Safrudin Tahar; Victor dethan, Muhammad Arfan, Kenzo Nambu, Akbar Tanjung, Yakob Sayuri; Willem Jan Pluim, Everton Nascimento.
Pelatih: Bernardo Tavares.
Baca Juga: Bali United vs Dewa United, Ancaman Set Piece Serdadu Tridatu Hantui Jan Olde Riekerink