Profil Ben Tozer, Bek Wrexham Pemilik Lemparan Jauh Mirip Pratama Arhan

Arief Apriadi Suara.Com
Kamis, 27 Juli 2023 | 14:05 WIB
Profil Ben Tozer, Bek Wrexham Pemilik Lemparan Jauh Mirip Pratama Arhan
Chief executive officer dan presiden Qualcomm Christiano Amon (kanan) mempersembahkan piala Snapdragon kepada bek Wrexham Ben Tozer (tengah) pada akhir pertandingan persahabatan pramusim antara Manchester United vs Wrexham di Stadion Snapdragon di San Diego, California, pada 25 Juli 2023. Patrick T. Fallon / AFP.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Di Northampton Town, Ben Tozer menjadi andalan dan membela tim tersebut hingga 2015. Setelahnya, ia pun hanya membela tim-tim kasta bawah Inggris.

Usai membela Northampton Town, Ben Tozer sempat bermain bagi Yeovil Town, Newport County, hingga Cheltenham Town dari 2015 hingga 2021.

Barulah pada musim panas 2021 lalu, Ben Tozer diboyong oleh tim kasta kelima atau National League, yakni Wrexham AFC dengan kontrak berdurasi tiga tahun.

Kepindahannya ini pun menjadi berkah baginya. Sebab, ia berhasil membawa Wrexham promosi ke League Two dan dirinya masuk daftar 11 pemain terbaik National League 2022/2023.

Sebagai bek, Ben Tozer ternyata punya spesialisasi unik yakni lemparan jarak jauh yang ia pelajari dari Rory Delap, pemain Stoke City yang dikenal sebagai raja lemparan jarak jauh.

Spesialisasi Ben Tozer ini tak hanya ditunjukkan di laga kontra Manchester United baru-baru ini. sebelumnya, pada ajang National League, ia mampu memberi assist lewat lemparan jauhnya bagi gol Sam Dalby saat menang 3-0 atas York City.

Kontributor: Felix Indra Jaya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI