Menyikapi insiden tersebut, Persebaya memberikan peringatan kepada bonek untuk mematuhi peraturan dan tidak nekat datang ketika tim berhadapan dengan laga away.
Dalam upaya untuk menjaga disiplin dan menghindari sanksi lebih lanjut, tim yang memiliki julukan Bajul Ijo berharap bonek akan menghormati ketentuan yang berlaku terkait dukungan suporter saat pertandingan tandang.
“Persebaya didenda Rp25 juta. Hasil siding komdis menjatuhkan hukuman pada Persebaya usai ada supporter Persebaya yang hadir di laga melawan PSIS di Stadion Jatidiri Semarang,” tulis klub.
“Wes jelas rek aturane (sudah jelas aturannya), ayo ditaati bersama.”
“Ojok (jangan) sampai pengulangan membuahkan denda yang lebih mahal.”
“Iki wayahe (ini saatnya) RAMAIKAN KANDANG KITA.”
Selain menjatuhkan denda sebesar Rp 25 juta kepada Persebaya Surabaya, panitia pelaksana PSIS Semarang juga dikenakan denda yang sama, yaitu sebesar Rp 25 juta.
Panitia tersebut dianggap gagal dalam mengantisipasi kehadiran suporter lawan yang datang secara ilegal ke laga tersebut.
PSSI dan otoritas sepak bola di Indonesia sangat serius dalam menerapkan aturan dan regulasi yang melibatkan suporter demi menjaga keamanan dan kelancaran jalannya pertandingan.
Baca Juga: Arema FC Disanksi Komdis PSSI Gara-gara Ulah Suporter, Yusrinal: Ini Pelajaran Berharga
Panitia pelaksana bertanggung jawab untuk memastikan kepatuhan terhadap aturan dan memastikan bahwa suporter lawan tidak hadir di area yang seharusnya diperuntukkan bagi suporter tim tuan rumah.