Didenda Komdis PSSI Rp25 Juta, Persebaya Ultimatum Bonek

Syaiful Rachman Suara.Com
Jum'at, 21 Juli 2023 | 22:31 WIB
Didenda Komdis PSSI Rp25 Juta, Persebaya Ultimatum Bonek
Ratusan Bonek yang hadir di Stadion Demang Lehman Martapura, Kabupaten Banjar. (ANTARA/Firman)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persebaya Surabaya disanksi denda sebesar Rp25 juta oleh Komite Disiplin PSSI karena ulah suporter setia mereka, bonek, yang nekat datang ke laga away.

Sebelumnya, telah diberlakukan larangan bagi suporter tim tamu untuk menyaksikan langsung laga BRI Liga 1 2023/2024.

Namun, pada laga pekan ketiga melawan PSIS Semarang yang digelar di Stadion Jatidiri, Semarang, pada 16 Juli 2023, beberapa bonek tetap hadir secara ilegal.

Ratusan Bonek yang hadir di Stadion Demang Lehman Martapura, Kabupaten Banjar membentangkan spanduk ucapan terima kasih kepada Kapolda Kalsel, Kamis (9/3/2023). (ANTARA/Firman)
Ratusan Bonek yang hadir di Stadion Demang Lehman Martapura, Kabupaten Banjar membentangkan spanduk ucapan terima kasih kepada Kapolda Kalsel, Kamis (9/3/2023). (ANTARA/Firman)

Adapun Bunyi Hukuman untuk Persebaya dari Komite Disiplin PSSI Antara Lain:

Klub: Persebaya Surabaya

Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024

Pertandingan: PSIS Semarang vs Persebaya Surabaya

Tanggal Kejadian: 16 Juli 2023

Jenis Pelanggaran: Adanya suporter Persebaya Surabaya sebagai suporter klub tamu yang hadir dalam pertandingan

Baca Juga: Arema FC Disanksi Komdis PSSI Gara-gara Ulah Suporter, Yusrinal: Ini Pelajaran Berharga

Hukuman: sanksi denda Rp 25.000.000.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI