Suara.com - Ketum PSSI, Erick Thohir, ingin mencoba kekuatan Korea Selatan usai sukses datangkan Argentina.
Gebrakan Ketum PSSI dalam mencari lawan untuk Timnas Indonesia tak main-main. Setelah sukses mendatangkan Argentina, Erick pun kini ingin menantang Korea Selatan.
Namun bukan untuk level senior, melainkan Timnas Indonesia U-17. Skuad yang diasuh Bima Sakti ini berencana akan menjajal kekuatan Korea Selatan U-17.
Hal ini dilakukan sebagai bentuk persiapan Timans Indonesia U-17 untuk menatap Piala Dunia U-17 2023.
Baca Juga: Profil Turkmenistan, Calon Lawan Timnas di FIFA Match Day September 2023
"Insyaallah, kami akan coba pertandingan persahabatan antara Tim Indonesia U-17 dan Tim Korea Selatan U-17 pada Agustus ini," ucap Erick dilansir dari Instagram pribadinya, @erickthohir.
Ia menyebut kalau laga melawan Korea Selatan U-17 ini sebagai uji nyali punggawa Garuda Muda.
"Ini tes nyali juga," sambungnya.
Menteri BUMN ini juga menegaskan kalau Korea Selatan sudah menyetujui undangan tersebut.
"Dari Korea Selatan sudah oke. Tinggal tanggalnya saja. Karena kami ada pertandingan liga. Nah ini yang lagi kami atur," pungkasnya.
Baca Juga: Lawan Turkmenistan, Berapa Poin yang Didapatkan oleh Indonesia jika Menang?
Sebelumnya, Erick Thohir telah berhasil mendatangkan Argentina untuk laga FIFA Matchday Juni 2023.