Indonesia Tak Dianggap, AC Milan Cuma Tonjolkan Kebelandaan Tijjani Reijnders

Arief Apriadi Suara.Com
Kamis, 20 Juli 2023 | 14:49 WIB
Indonesia Tak Dianggap, AC Milan Cuma Tonjolkan Kebelandaan Tijjani Reijnders
Pemain berdarah Belanda-Indonesia, Tijjani Reijnders resmi bergabung dengan AC Milan. [Twitter/@acmilan]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - AC Milan telah mengumumkan secara resmi terkait bergabungnya Tijjani Reijinders dari klub Eredivisie atau divisi teratas Liga Belanda, AZ Alkmaar pada Kamis (20/7/2023) dini hari WIB.

Reijinders dikontrak AC Milan dengan durasi lima tahun, tetapi biaya perekrutannya dari AZ Alkmaar masih dirahasiakan klub raksasa Italia tersebut.

Kepindahaan gelandang 24 tahun itu ke AC Milan turut menjadi perbincangan hangat fans sepak bola Tanah Air. Pasalnya, Reijinders memiliki ikatan dengan Indonesia.

Pemain yang mengklaim bertipe sebagai gelandang box-to-box itu diketahui punya darah Indonesia dari ibuynya yang berasal dari Maluku.

Baca Juga: Irfan Bachdim Terciduk Latihan Bersama PSS Sleman, CLBK?

Meski demikian, segala konten perkenalannya di media sosial AC Milan tidak menunjukkan sama sekali sisi keindonesiaan Tijjani Reijinders. Hanya corak Belanda saja yang masuk dalam promosi konten video perkenalan sang pemain.

Merujuk unggahan akun Instagram AC Milan hingga Kamis (20/7/2023) siang WIB, dari tujuh video terkait bergabungnya Reijinders, tiga diantaranya menonjolkan kebelandaan sang pemain.

Video pertama memperlihatkan Reijinders yang tengah melukis wajahnya sendiri dengan gaya maestro lukis Belanda, Vincent van Gogh.

Dalam video kedua, pemain yang bisa bermain sebagai gelandang serang maupun bertahan itu memegang kartu yang masing-masing berisi foto para pemain Belanda yang sempat berseragam AC Milan.

Para pemain yang ditampilkan dalam kartu tersebut adalah Marco van Basten, Ruud Gulit, Frank Rijkaard, Clarence Seedorf, Marco van Bomel hingga Nigel de Jong.

Baca Juga: Siapa Han Willhoft-King? Pemain Tottenham Hotspur yang Dipanggil Timnas Indonesia U-17

Sementara di video ketiga, Reijinders terlihat melewati pintu yang temboknya memperlihatkan mural para legenda AC Milan berkebangsaan Belanda dari Rijkaard, Van Basten hingga Ruud Gulit.

Terlepas dari keputusan AC Milan yang cuma mempromosikan kebelandaan Tijjani Reijinders, sang pemain sendiri memang sempat menolak saat ditawari naturalisasi oleh PSSI.

Hal itu diungkapkan mantan anggota Exco PSSI, Hasani Abdulgani sebagai sosok yang mengurus proses naturalisasi para pemain keturunan di PSSI era Mochamad Iriawan.

"Dikabarkan dari kolega di Eropa, Tijjani Reijinders belum berminat untuk bergabung dengan Timnas [Indonesia]. Semoga next time dia berminat," tulis Hansai Abdulgani di Instagram beberapa waktu lalu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI