BRI Liga 1: 3 Pemain Cedera Jelang Lawan Dewa United, Persik Kediri Pantang Kendor dan Percaya Kekuatan Tim

Rabu, 19 Juli 2023 | 18:05 WIB
BRI Liga 1: 3 Pemain Cedera Jelang Lawan Dewa United, Persik Kediri Pantang Kendor dan Percaya Kekuatan Tim
Duel Persik Kediri vs Persija Jakarta dalam laga pekan ke-30 BRI Liga 1 2022-2023 di Stadion Brawijaya, Kediri, Jawa Timur, Minggu (12/3/2023). [Liga Indonesia Baru]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebagai lanjutan kompetisi Liga 1 Indonesia, Persik Kediri harus berhadapan dengan Dewa United di Tangerang, Banten, pada Jumat (21/7). Sayangnya, tiga pemain kunci Persik Kediri dipastikan absen dalam pertandingan ini.

Anderson do Nasicimento, pemain asal Brasil, merupakan salah satu pemain yang absen karena masih dalam proses pemulihan cedera hamstring. Pada laga terakhir melawan Arema FC (15/7),

Anderson harus ditarik keluar pada babak pertama akibat cederanya tersebut. Selain itu, Vava Mario Yagallo dan Fitra Ridwan juga tidak akan bisa turun ke lapangan karena mengalami cedera ringan dan masih dalam proses pemulihan.

Marcelo Rospide, pelatih Persik Kediri, mengungkapkan bahwa ketiga absennya pemain tersebut tentu menjadi kekurangan untuk timnya.

Baca Juga: Bali United vs Arema FC, Stefano Cugurra Akui Sudah Kantongi Kekuatan Singo Edan

Namun, ia tetap yakin dengan potensi para pemain yang ada dalam timnya. Pelatih Marcelo berharap para pengganti Anderson, Vava, dan Fitra akan tampil maksimal dalam pertandingan melawan Dewa United.

"Pemain lain yang nantinya akan menggantikan peran ketiganya saya yakin akan memberikan penampilan yang terbaik. Kami juga sudah mencoba beberapa komposisi saat latihan sebelum berangkat ke Tangerang," ujar Marcelo.

Meskipun menghadapi tim tuan rumah yang kuat, pelatih Marcelo tetap optimistis bisa mencuri poin dalam pertandingan tersebut.

Dia menyadari bahwa Dewa United merupakan tim yang bagus dan berada di posisi yang baik dalam klasemen.

Namun, dalam kompetisi yang ketat seperti ini, baik kemenangan maupun hasil seri tetap dianggap sebagai hasil yang positif.

Baca Juga: Legenda Persib Bandung Firman Utina Ungkap Alasan Sebenarnya Luis Milla Mundur

Laga kontra Dewa United akan dihelat di Stadion Indomilk Arena Tangerang pada Jumat (21/7) malam.

Persik Kediri akan membawa skuad terbaiknya, termasuk pemain-pemain seperti Dikri Yusron, Kurniawan Kartika Adjie, Simen Lyngbo, Hamra Hehanusa, dan Yusuf Meilana.

Juga ada beberapa pemain lainnya yang berpotensi untuk memberikan kontribusi dalam pertandingan ini, seperti Artur Irawan, Ady Eko Jayanto, Ahmad Agung, Renan Silva, dan lain sebagainya.

Saat ini, Persik Kediri berada di posisi ke-11 dalam klasemen dengan mengumpulkan empat poin. Sementara itu, Dewa United menempati posisi ke-2 dengan tujuh poin.

Pertandingan ini diprediksi akan menjadi pertarungan sengit antara kedua tim untuk meraih poin demi naik peringkat dalam klasemen Liga 1 Indonesia. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI