
Selanjutnya, ada nama Tijjani Reijnders. Pemain ini memang belum pernah berada di bawah asuhan Shin Tae-yong. Namun, dia pernah menarik hati STY saat PSSI berburu pemain keturunan di Belanda.
Yang terbaru, Tijjani Reijnders selangkah lagi menjadi pemain baru klub Liga Italia, AC Milan. Klub ini tertarik untuk mendatangkan gelandang berusia 24 tahun itu karena tampil impresif bersama klub Liga Belanda, AZ Alkmaar.
Pada medio 2022, Shin Tae-yong sudah mengajukan Tijjani Reijnders kepada PSSI untuk dinaturalisasi menjadi warga negara Indonesia (WNI). Sayangnya, tawaran itu ditolak karena Tijjani masih menanti panggilan Timnas Belanda.
Kontributor: Muh Faiz Alfarizie