Persija Terancam Tanpa Hansamu Yama Lawan Persita, Begini Kondisi Cedera Sang Pemain

Arief Apriadi Suara.Com
Rabu, 19 Juli 2023 | 07:58 WIB
Persija Terancam Tanpa Hansamu Yama Lawan Persita, Begini Kondisi Cedera Sang Pemain
Bek Persija Jakarta, Hansamu Yama Pranata. (dok.Ligaindonesiabaru)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persija Jakarta terancam tanpa salah satu bek andalannya yakni Hansamu Yama ketika bertandang menghadapi Persita Tangerang dalam laga pekan keempat BRI Liga 1 2023-2024 pada Sabtu (22/7/2023).

Macan Kemayoran telah mengungkapkan kondisi terkini Hansamu Yama pasca mengalami cedera saat tim asuhan Thomas Doll mengalahkan Bhayangkara FC pada Minggu (16/7/2023).

Dalam pertandingan yang dimenangkan Persija Jakarta dengan skor 4-1 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi itu, Hansamu Yama cuma tampil 28 menit karena cedera.

Dia ditarik keluar untuk digantikan Witan Sulaeman setelah tak mampu melanjutkan permainan akibat mengalami masalah di kaki kirinya.

Baca Juga: Kerusuhan Suporter Masih Terjadi, Menpora Ungkap Ada Ancaman Setop Kompetisi Liga 1

Dokter Persija, dr. Ikhsan Eka Putra pun buka suara terkait kondisi terkini bek berusia 28 tahun tersebut setelah melakukan pemeriksaan medis pada Selasa (18/7/2023).

Selebrasi Hansamu Yama setelah menjadi pahlawan kemenangan Persija Jakarta atas Dewa United dengan skor 1-0 pada pekan ke-33 BRI Liga 1 2022-2023 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Senin (10/4/2023) malam WIB. [Twitter/@Persija_Jkt]
Selebrasi Hansamu Yama setelah menjadi pahlawan kemenangan Persija Jakarta atas Dewa United dengan skor 1-0 pada pekan ke-33 BRI Liga 1 2022-2023 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Senin (10/4/2023) malam WIB. [Twitter/@Persija_Jkt]

“Hansamu mengalami masalah di kaki kirinya dan pagi ini kami sudah melakukan MRI (Magnetic Resonance Imaging),” ucap dr. Ikhsan.

“Mohon dukungan dan doa Jakmania, agar cedera Hansamu cepat pulih,” katanya lagi.

Meski tidak dijelaskan terkait seberapa parah cedera Hansamu dan sampai kapan sang pemain akan menepi, kabar tersebut jelas jadi pukulan telak untuk Persija Jakarta.

Pasalnya, Hansamu Yama merupakan salah satu bek andalan dari sistem tiga bek yang diterapkan Thomas Doll sejak menjadi pelatih Persija musim lalu.

Baca Juga: Sederet Alasan yang Membuat Park Hang-seo Layak Latih Persib Bandung

Melihat kondisinya yang sampai harus menjalani pemeriksaan MRI, Hansamu Yama kemungkinan absen ketika Macan Kemayoran bertandang ke markas Persita di Stadion Indomilk Arena, Tangerang akhir pekan ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI