
Dari sektor winger, Nguyen Quang Hai adalah andalan Park Hang-seo di Timnas Vietnam. Berkat penampilan apiknya itu pula Quang Hai sempat diboyong oleh klub Liga 2 Prancis, Pau FC.
Namun di sana ia sulit mendapatkan tempat hingga akhirnya pulang ke Vietnam untuk membela Cong An Ha Noi. Kontraknya akan habis pada Desember 2024.
Hadirnya Park Hang-seo di Persib Bandung berpotensi membuat Quang Hai tertarik untuk kembali berkarier di luar Vietnam.
3. Doan Van Hau

Pernah menjadi “musuh” suporter Timnas Indonesia tidak membuat nama Doan Van Hau keluar dari daftar pemain Vietnam yang bisa diboyong oleh Park Hang-seo jika melatih Persib.
Meski disebut punya gaya bermain yang kasar, kemampuan Van Hau tidak bisa diragukan lagi. Bek berusia 24 tahun itu saat ini membela CAHN FC.
Kontributor: Aditia Rizki