Hasil BRI Liga 1: Carlos Fortes Cetak Brace, PSIS Semarang Libas Persebaya Surabaya 2-0

Reky Kalumata Suara.Com
Minggu, 16 Juli 2023 | 17:15 WIB
Hasil BRI Liga 1: Carlos Fortes Cetak Brace, PSIS Semarang Libas Persebaya Surabaya 2-0
PSIS Semarang menang 2-0 atas Persebaya Surabaya dalam laga lanjutan pekan ketiga Liga 1 2023-2024. (FOTO: Twitter @Liga1Match)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PSIS Semarang sukses mengamankan tiga poin setelah melibas Persebaya Surabaya dengan skor 2-0  di pekan ketiga BRI Liga 1 2023/2024. Carlos Fortes menjadi bintang kemenangan setelah memborong dua gol PSIS.

Pada pertandingan di Stadion Jatidiri, Semarang, Minggu (16/7/2023) sore WIB, Carlos Fortes membuka golnya dari titik penalti di babak kedua. Satu gol lagi dicetak pemain asal Portugal ini jelang akhir laga.

Jalannya Pertandingan

Pertandingan PSIS vs Persebaya Surabaya sudah berjalan ketat sejak awal babak pertama. Persebaya mencoba mengancam lewat Paulo Victor dari sisi kanan lapangan namun masih dapat digagalkan pemain tuan rumah.

Persebaya kembali menekan lewat tendangan bebas Ze Valente di menit ke-5 namun masih dapat dipotong Carlos Fortez. Ancaman datang dari PSIS di menit ke-8 lewat serangan cepat Taisei Marukawa tapi masih dapat diredam Ripal Wahyudi

Baca Juga: Erick Thohir Sebut Bali Pecahkan Rekor Peserta Seleksi Timnas Indonesia U-17

Sementara ancaman Ze Valente masih belum membuahkan hasil setelah tendangan keras dari luar kotak penalti masih tipis di atas mistar gawang yang dikawal oleh Adi Satryo di menit ke-17.

Pada menit ke-24, Paulo Victor mencetak gol ke gawang PSIS, namun gol pemain Persebaya asal Brasil tersebut dianulir karena berada di posisi offside.

PSIS mencoba membalas lewat serangan cepat Taisei Marukawa di menit ke-25. Pemain asal Jepang itu berhasil melewati Ernando Ari, namun sepakan bolanya masih melambung di atas mistar gawang Persebaya.

Taisei Marukawa kembali mendapatkan peluang namun bola hasil sepakannya masih melenceng dari sasaran. Hingga turun minum masih belum ada gol tercipta dari kedua tim.

Di babak kedua, PSIS lebih berani menyerang namun beberapa peluang tuan rumah masih gagal membuahkan hasil. Sementara Persebaya juga membuat beberapa peluang.

Baca Juga: Cari Bibit Terbaik, Erick Thohir Pastikan Seleksi Timnas Indonesia U-17 Bersih dari Pemain Titipan

Pada menit ke-70 Persebaya mendapatkan peluang dari Brylian Aldama. Namun sundulan Brylian Aldama masih melenceng tipis di sisi kiri gawang PSIS.

Pada menit ke-75, PSIS mendapatkan hadiah penalti setelah Taisei Marukawa dijatuhkan Rifal Wahyudi. Fortes sebagai eksekutor melakukan tugasnya dengan baik penalti setelah mampu mengecoh kiper Persebaya Ernando Ari.

Skor menjadi 1-0 bagi keunggulan PSIS. Pada menit ke-90+3 Carlos Fortes berhasil mencetak gol kedua usai meneruskan umpan dari Gali Freitas dan membuat PSIS menang 2-0 hingga akhir laga.

Hasil tersebut membuat PSIS melesat ke posisi ketiga klasemen sementara BRI Liga 1 dengan torehan enam poin dari tiga pertandingan yang dilakoni. Sementara Persebaya turun ke peringkat 11 dengan empat poin dari tiga laga.

Susunan Pemain :

PSIS Semarang: M Adi Satrio, M Haykal Alhafiz, Lucas Gama, Wahyu Prasetyo, Alfeandra Dewangga, Boubakary Diarra, Fredyan Wahyu Sugiantoro, Vitinha, Septian David Maulana, Taisei Marukawa, Carlos Fortes

Persebaya Surabaya: Ernando Ari; Arief Catur, Kadek Raditya, Dusan Stevanovic, Reva Adi Utama; Song Ui-Young, Ripal Wahyudi , Ze Valente; Sho Yamamoto Kasim Botan; Paulo Victor.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI