Tak Dianggap Persija Jakarta di Daftar Pengguna Nomor 10, Gelandang Timnas Indonesia Marc Klok Protes

Arif Budi Suara.Com
Kamis, 13 Juli 2023 | 09:05 WIB
Tak Dianggap Persija Jakarta di Daftar Pengguna Nomor 10, Gelandang Timnas Indonesia Marc Klok Protes
Pemain Timnas Indonesia Marc Klok (kiri) berebut bola dengan pemain Timnas Palestina Mohammed Yameen (kanan) dalam pertandingan persahabatan FIFA Matchday di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Kamis (14/6/2023). ANTARA FOTO/Zabur Karuru/hp.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gelandang timnas Indonesia, Marc Klok protes karena tidak dianggap sebagai pemain yang menggunakan nomor 10 di Persija Jakarta.

Belum lama ini, Persija membuat konten di Instagram terkait potensi pemain yang akan menggunakan nomor 10. Tim Macan Kemayoran pun memperlihatkan sejarah nomor tersebut yang sempat dipakai beberapa nama.

Misalnya ada Bruno Matos, Rudi Widodo, Makan Konate, dan terakhir Hanno Behrens yang mengenakan nomor punggung 10 di Persija Jakarta.

"Menurut kalian siapa selanjutnya?" tulis Persija di keterangan postingannya.

Baca Juga: WADUH! Buntut Ribut-ribut Di Final Sea Games, 3 Pemain Timnas Indonesia Disanksi Larangan Bermain Oleh AFC

Menariknya postingan ini menyita perhatian Marc Klok. Ia protes karena namanya tidak ada padahal selama berseragam Persija dirinya memakai nomor punggung 10.

Gelandang timnas Indonesia, Marc Klok komentari postingan Persija Jakarta yang tak menganggapnya dalam daftar pemain pengguna nomor punggung 10. (Instagram/persija)
Gelandang timnas Indonesia, Marc Klok komentari postingan Persija Jakarta yang tak menganggapnya dalam daftar pemain pengguna nomor punggung 10. (Instagram/persija)

"Klok tidak ada?" tulisnya di kolom komentar.

Marc Klok sendiri tidak dianggap dalam konten tersebut. Apalagi, ia hanya sebentar membela tim Macan Kemayoran karena setelah itu pindah ke Persib Bandung.

Gelandang berusia 30 tahun ini membelot ke Persib dari Persija karena dikabarkan berselisih soal gaji.

Sementara itu, Persija sendiri membuat konten nomor punggung 10 karena diyakini akan kedatangan pemain baru. Adalah eks kapten Lechia Gdansk yang juga mantan rekan Egy Maulana, Maciej Gajos yang bakal gabung untuk tim Ibu Kota.

Baca Juga: Sempat Dicoret dari Timnas Indonesia, Pemain Ini Dianggap Bisa Jadi Pemain Kunci Shin Tae-yong di Piala AFF U-23 2023

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI