Bukan Nasi Bungkus Seperti Hansamu Yama, Menu Makan Marselino Ferdinan di KMSK Deinze Bikin Syok

Rabu, 12 Juli 2023 | 13:08 WIB
Bukan Nasi Bungkus Seperti Hansamu Yama, Menu Makan Marselino Ferdinan di KMSK Deinze Bikin Syok
Marselino Ferdinan mencetak gol debut di Liga 2 Belgia atau Challenger Pro League 2022-2023 bersama KMSK Deinze dalam pertandingan kontra Virton dalam lanjutan play-off degradasi di Burgemeester Van de Wielestadion, Sabtu (22/4/2023). KMSK Deinze menan 3-1. [KMSK Deinze/Twitter]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menu makanan Marselino Ferdinan di KMSK Deinze bikin syok. Beda banget dengan apa yang dimakan pemain Timnas Indonesia, Hansamu Yama.

Marselino Ferdinan sudah tiba di Belgia dan berlatih bersama KMSK Deinze usai FIFA Matchday Juni 2023.

Latihan tersebut dilakukan Marselino Ferdinan cs sebagai persiapan menatap Liga 2 Belgia 2023-2024.

Bahkan akun Twitter @KMSKDeinze memposting jadwal padat latihan yang dijalani Marselino Ferdinan cs yang dimulai dari jam 8 pagi hingga 10 malam.

Baca Juga: Sosok Staffan Qabiel Horito, Pemain Muda Barcelona Yang Berpotensi Jadi Andalan Timnas Indonesia

Di sela-sela jam padat tersebut, tentunya tersemat jadwal sarapan, makan siang hingga makan malam.

Baru-baru ini, Marselino Ferdinan memposting menu makanan yang disajikan klub KMSK Deinze. Hal ini terkuak dalam sebuah unggahan akun Twitter @marcengggg.

Dari unggahannya tersebut, terlihat menu makanan yang cukup bergizi. Tak ada nasi yang disajikan dalam piring Marselino Ferdinan, tetapi banyak sayuran dan lainnya.

"mangan rek ben ga cepet mati (makan dulu biar tidak cepat mati)," tulis @marcengggg.

Tentunya hal ini mengingatkan pada momen dimana bek Timnas Indonesia, Hansamu Yama yang memposting makanan berupa nasi sayur beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Shayne Pattynama Cuma Ditawar Rp2,3 M oleh Klub Ibrahimovic? Tak Dilepas Viking FK, Warganet Setuju?

Hansamu memasang foto makanan nasi bungkus yang berisi lauk pauk seperti nasi, mie, gorengan, dan krupuk. Ia juga menuliskan kata 'paporit' dengan tagar #yangpentinghalal dan #gituajakokrepot.

Unggahan Hansamu ini pun sontak memancing netizen untuk memberikan komentar. Tidak sedikit yang mencibir bahwa makanan yang diunggah oleh sang pemain tidak pantas buat seorang atlet.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI