3 Talenta Top Berstatus Diaspora yang Bisa Dipanggil Timnas Indonesia U-17

Arief Apriadi Suara.Com
Rabu, 05 Juli 2023 | 13:30 WIB
3 Talenta Top Berstatus Diaspora yang Bisa Dipanggil Timnas Indonesia U-17
Pesepak bola keturunan Indonesia, Welberlieskott de Halim Jardim tengah menimba ilmu di akademi sepak bola Brasil, Sao Paolo. [IG.@elisangelo_liu]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Berikut sejumlah talenta top berstatus diaspora yang layak dipertimbangkan pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti, untuk mengikuti seleksi Piala Dunia U-17 2023.

Media asal Inggris, Rising Ballers, menyajikan empat nama pemain muda keturunan Indonesia yang saat ini tersebar di luar negeri. Mereka disebut-sebut memiliki talenta yang luar biasa.

"Minggu lalu kami menyoroti beberapa talenta besar yang berasal dari Indonesia (Althaf Khan, Welber Jardim, Adrian Wibowo, dan Ethan Kohler)," tulis Rising Ballers di Instagramnya, dikutip Rabu (5/7/2023).

"Sudah sewajarnya melihat beberapa pemain bisa mewakili Indonesia di dunia internasional. Karena punya keturunan Indonesia. Begitu banyak talenta yang muncul dari Asia Tenggara saat ini. Senang melihatnya," tambah media asal Inggris itu.

Baca Juga: Media Vietnam Nyinyir Timnas Indonesia Tampil di Piala Dunia U-17 2023: Mainnya Jelek!

Bima Sakti terpilih sebagai pelatih Timnas U-17 persiapan Piala Dunia U-17 2023. (pssi.org)
Bima Sakti terpilih sebagai pelatih Timnas U-17 persiapan Piala Dunia U-17 2023. (pssi.org)

Namun, dari keempat nama pemain yang disebut Rising Ballers, pesepak bola keturunan Indonesia-Jerman, Ethan Kohler, tampaknya sudah tak bisa memperkuat Timnas Indonesia U-17.

Pasalnya, pemain yang menimba ilmu bersama klub Jerman, Werder Bremen, itu usianya sudah menginjak 18 tahun, sehingga telah melewati batas usia untuk Piala Dunia U-17 2023.

Berikut 3 pemain berstatus diaspora yang potensial dipanggil Timnas Indonesia U-17 untuk Piala Dunia U-17 2023:

1. Welber Jardim

Pesepak bola keturunan Indonesia, Welberlieskott de Halim Jardim tengah menimba ilmu di akademi sepak bola Brasil, Sao Paolo. [IG.@elisangelo_liu]
Pesepak bola keturunan Indonesia, Welberlieskott de Halim Jardim tengah menimba ilmu di akademi sepak bola Brasil, Sao Paolo. [IG.@elisangelo_liu]

Pemain diaspora pertama yang punya potensi luar biasa untuk membantu Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023 ialah Welber Jardim. Saat ini, pemain yang lahir di Brasil itu berusia 16 tahun.

Baca Juga: Gerak Cepat, 3 Pemain Abroad Ini Dikabarkan Sudah Dihubungi PSSI untuk Piala Dunia U-17 2023

Welber Jardim diketahui memiliki keturunan Indonesia-Brasil. Darah Brasil diperoleh dari ayahnya yang berasal dari sana, sedangkan ibunya disebut-sebut berasal dari Indonesia.

3. Adrian Wibowo

Adrian Wibowo (nomor 15)  saat membela timnas Amerika Serikat U-17 (@LAFCAcademy)
Adrian Wibowo (nomor 15) saat membela timnas Amerika Serikat U-17 (@LAFCAcademy)

Selanjutnya, pesepak bola keturunan Indonesia lainnya yang saat ini berada di luar negeri ialah Adrian Wibowo. Pemain berusia 16 tahun ini tengah menimba ilmu bersama Los Angeles (LA) FC Academy.

Dari namanya saja, sudah dipastikan Adrian Wibowo memiliki garis keturunan Indonesia. Menariknya, dia pernah disebut-sebut sebagai 2023 MLS Next All Stars.

3. Althaf Khan

Yang terakhir, pemain keturunan Indonesia yang masih berpeluang tampil di Piala Dunia U-17 2023 bersama Timnas Indonesia U-17 ialah Althaf Khan. Usianya memang sangat muda karena baru menginjak 15 tahun.

Saat ini, gelandang keturunan Indonesia-Amerika Serikat itu berlatih bersama akademi Barcelona. Dengan lingkungan pembinaan yang berkualitas, ia jelas layak dipanggil Bima Sakti.

Kontributor: Muh Faiz Alfarizie

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI