Suara.com - Pelatih Persis Solo Leonardo Medina menginginkan anak-anak asuhnya bermain dengan identitas Persis Solo dan harus terus memberikan tekanan ke lini pertahanan lawan.
Pertandingan pekan pertama BRI Liga 1 2023/24 antara Persis Solo melawan Persebaya akan berlangsung di Stadion Manahan, Solo pada Sabtu (1/7/2023).
"Kita mempersiapkan gaya permainan terbaik untuk mendapatkan identitas permainan Sambernyawa. Bermain ngotot selama 90 menit dan terus menekan menyerang," jelas Medina.
Soal penggawa yang dianggap sebagai kunci permainan, Medina hanya fokus kepada kolektivitas tim agar dapat menunjukkan permainan terbaik di lapangan.
"Bagi saya yang terpenting adalah kolektivitas permainan. Kita selalu mencari cara agar seluruh pemain dapat bermain sesuai identitas tim," sambungnya.
Perihal regulasi kewajiban memainkan pemain dengan kelompok usia U-23 selama 45 menit, Medina mengapresiasi hal tersebut dan menurutnya Laskar Sambernyawa memiliki banyak pemain muda potensial yang dapat terus berkembang.
"Regulasi yang sangat baik untuk memantau perkembangan pemain muda di Indonesia. Terpenting bagi kita ialah dapat membantu pemain muda untuk terus berkembang, karena mereka membutuhkan ruang untuk menunjukkannya," pungkas Medina.
Laga ini diprediksi akan menjadi pertandingan yang menarik karena kedua tim baru saja bertemu dalam laga uji coba pekan lalu.
Dalam pertandingan tersebut, Persebaya berhasil meraih kemenangan tipis dengan skor 3-4 sebagai tim tamu.
Persis Solo, yang juga dikenal sebagai Laskar Sambernyawa, sebenarnya unggul terlebih dahulu dengan mencetak tiga gol.
Namun, di babak kedua, Persebaya mampu bangkit dan mencetak empat gol untuk membalikkan keadaan.
Kedua tim tentu memiliki target yang sama dalam pertandingan ini, yaitu meraih kemenangan untuk memulai musim dengan sempurna dan mengantongi tiga poin.
Melihat sejarah pertemuan mereka dalam BRI Liga 1 musim lalu, kekuatan kedua tim dapat dikatakan seimbang.
Pada pertemuan pertama pada 21 Desember 2022, Persebaya dan Persis Solo bermain imbang tanpa gol di laga kandang Persebaya.
Sementara itu, di pertemuan berikutnya di markas Persis Solo, kedua tim juga bermain dengan skor akhir 3-3.
Dalam laga uji coba menjelang musim ini, Persebaya menunjukkan performa lebih baik dengan mencatatkan empat kemenangan dan satu hasil imbang.
Sementara itu, Persis Solo hanya mencatatkan dua kemenangan, satu hasil imbang, dan dua kali kekalahan dalam lima laga uji coba terakhirnya.
Dengan sejarah pertemuan yang sengit dan hasil uji coba yang berbeda, pertandingan antara Persis Solo dan Persebaya di Stadion Manahan diprediksi akan menjadi pertarungan yang menarik.
Kedua tim akan berusaha keras untuk meraih kemenangan dan memulai musim dengan hasil positif.