Suara.com - Persebaya akan menghadapi Persis Solo di laga perdana BRI Liga 1 yang akan digelar di Stadion Manahan, Sabtu (1/7/2023) malam WIB dan di laga tersebut tim berjuluk Bajul Ijo dipastikan tampil tanpa penyerang andalan Paulo Victor.
Diberitakan sebelumnya, Paulo Victor mengalami cedera hamstring paha kiri. Cedera tersebut membekapnya saat Persebaya menghadapi Persebaya di laga uji coba yang digelar pada 18 Juni kemarin.
Kendati demikian, beberapa hari ini mantan pemain Vishaka FC Kamboja itu sebenarnya sudah mengikuti latihan dengan tim secara penuh. Namun Pelatih Persebaya Aji Santoso tak ingin ambil resiko dengan membawanya ke markas Laskar Sambernyawa.
Sebagai gantinya, Persebaya masih memiliki dua pemain yang bisa menjadi opsi di laga akhir pekan ini, Wildan Ramdhani dan Ferdinand Sinaga.
Baca Juga: Bali United Kurban Lima Ekor Kambing, Ricky Fajrin dan Irfan Jaya Turun Tangan Langsung
Ferdinand Sinaga sudah mencetak tiga gol dan satu peluang berbuah gol bunuh diri gol dalam pertandingan persahabatan selama pra musim. Sementara Wildan kerap terlibat dalam proses terjadinya gol. Tiga catatan assist sudah ditorehkan selama pra musim.
“Kondisi Victor belum sepenuhnya prima, tetapi tidak begitu parah. Sudah tahap pemulihan, lebih baik tidak saya ikutkan dilaga perdana besok,” kata Aji dikutip laman resmi klub, Kamis (29/6/2023).
Dalam lawatan ke Kota Solo, Aji membawa 22 pemain. Pelatih berlisensi AFC Pro itu optimistis timnya bisa meraih poin di laga perdana.
“Kita sudah tau formasi apa yang mereka pakai ketika uji coba kemarin, kita sudah mendapatkan gambaran dan kita membawa 22 pemain dan kami akan berjuang untuk tiga poin perdana,” jelas Aji.
Sebagai catatan, Persebaya dan Persis telah bertemu dua kali dalam kompetisi resmi musim lalu. Kedua pertemuan diakhiri dengan hasil imbang. Sementara lawatan terakhir di stadion Manahan Solo pekan lalu yang bertajuk laga uji coba, berbuah kemenangan dramatis 4-3 untuk Bajul Ijo.
Baca Juga: Persib Matangkan Transisi Permainan Jelang Lawan Madura United di Pekan Perdana BRI Liga 1
Berikut daftar 22 pemain yang dibawa Aji Santoso ke Solo:
Penjaga Gawang:
Ernando Ari, Andhika Ramadhani
Belakang:
Catur Pamungkas, Nuri Fasya, Dusan Stevanovic, Salman Alfarid, Kadek Raditya, Yohanis Kandaimu, Reva Adi
Tengah:
Alwi Slamat, Ripal Wahyudi, Andre Oktaviansyah, Ze Valente, Denny Agus, Song Ui-Yong, Toni Firmansyah
Depan:
Bruno Moreira, Kasim Botan Sho Yamamoto, Muhammad Iqbal, Wildan Ramdhani, Ferdinand Sinaga