Arya Sinulingga Diadukan ke Erick Thohir karena Singgung Anti Diskriminasi di Sepak Bola Hingga Senggol Shin Tae-yong

Rabu, 28 Juni 2023 | 11:27 WIB
Arya Sinulingga Diadukan ke Erick Thohir karena Singgung Anti Diskriminasi di Sepak Bola Hingga Senggol Shin Tae-yong
Anggota Komite Eksekutif PSSI Arya Sinulingga menjawab pertanyaan pewarta di GBK Arena, Jakarta, Selasa (11/4/2023). (ANTARA/RAUF ADIPATI)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Reaksi yang ditunjukkan oleh Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga, dalam sebuah postingan di Instagram, telah menimbulkan kontroversi dan mendapatkan perhatian netizen. Hingga dia diadukan ke Ketua Umum PSSI Erick Thohir.

Postingan yang diunggah oleh Arya Sinulingga awalnya membahas isu diskriminasi dalam dunia sepak bola Indonesia dan masalah anti naturalisasi.

Melalui akun Instagram pribadinya, ia menekankan pentingnya menghilangkan diskriminasi dan rasisme dalam sepak bola Indonesia dengan tulisan, "kita jadikan Indonesia anti diskriminasi atau rasis di dunia sepak bola."

Postingan tersebut kemudian mendapat tanggapan dari seorang netizen.

Baca Juga: Capek Sepak Bola Dicampuri Politik, Akmal Marhali: Jangan Lagi Ada 'PDIP' di Piala Dunia U-17

Namun, Arya Sinulingga kemudian menyertakan nama Shin Tae-yong dan mengomentari pencapaian beliau di SEA Games 2023.

Dalam komentarnya, ia menulis, "STY (Shin Tae-yong) ketika bawa SEA Games 2021 hasilnya apa dek? Ciki-ciki, tapi ciki pun 32 tahun tak bisa juara, ciki-ciki."

Reaksi Arya Sinulingga tersebut menarik perhatian netizen dan memicu berbagai komentar kritis.

Banyak pengguna media sosial yang membagikan ulang postingan tersebut, sambil mengkritik tindakan Arya Sinulingga.

"Sepertinya ini bs jadi duri dalam daging," tulis @rahmat****.

Baca Juga: PSSI Moncer di Era Erick Thohir, Jangan Sampai Piala Dunia U-17 Digoreng Pakai Israel Lagi

"Offside ini Exco kok gitu ya," kata @riel****.

"Hallo pak @erickthohir ini gimana ya?," tulis @ahma****.

"Ayok semua media bola UP beritanya biar di respon sam apak erick tohir. Ada yaa anggota begini bikin kekacauan aja," celetuk @raihan****.

"Manusia-manusia gini yang nggak suka sepakbola Indonesia maju," tambah @m.ichs****. (Bolatimes)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI