Pratama Arhan Bongkar Awal Mula Bisa Lakukan Lemparan Jarak Jauh, Kini Jadi Senjata Mematikan

Arief Apriadi Suara.Com
Minggu, 25 Juni 2023 | 14:35 WIB
Pratama Arhan Bongkar Awal Mula Bisa Lakukan Lemparan Jarak Jauh, Kini Jadi Senjata Mematikan
Pemain Timnas Indonesia Pratama Arhan bersiap melakukan lemparan jarak jauh pada laga FIFA Matchday di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (19/6/2023) malam. [Suara.com/Dwi Bowo Raharjo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bek sayap Timnas Indonesia, Pratama Arhan membongkar rahasia di balik kemampuannya melakukan lemparan ke dalam jarak jauh yang belakangan jadi senjata mematikan baik saat memperkuat tim nasional maupun klub Tokyo Verdy.

Terkini, Pratama Arhan pun akhirnya membagikan cerita di balik munculnya kemampuan melemparkan bola ke dalam dengan jarak yang jauh ini. Dia mengatakan, awalnya momen penemuan kemampuan ini tak sengaja.

Pemain asal Blora, Jawa Tengah, itu mengatakan, dia awalnya hanya mencoba melakukan lemparan ke dalam dengan jauh saat masih bermain di level sekolah sepak bola (SSB).

“Saya enggak tahu mengapa lemparan ke dalam saya bisa sampai jauh,” ujar Pratama Arhan saat menjalani sesi bincang-bincang di kanal YouTube Kuy Entertainment.

Baca Juga: CEK FAKTA: Emiliano Martinez Puji Lemparan Maut Pratama Arhan: Di Piala Dunia Pun Gak Ada yang Seperti Itu!

“Waktu itu pertama kali saya nyoba di turnamen waktu akademi di Purwokerto atau di mana gitu. Waktu itu langsung gol, ya saya coba terus,” lanjutnya.

Detik-detik lemparan Pratama Arhan berbuah gol untuk klub yang dibelanya Tokyo Verdy. [Istimewa]
Detik-detik lemparan Pratama Arhan berbuah gol untuk klub yang dibelanya Tokyo Verdy. [Istimewa]

Sampai saat ini, kemampuan Pratama Arhan dalam melontarkan lemparan ke dalam yang bisa menjangkau jarak jauh itu terus dimaksimalkan. 

Bahkan, kemampuan ini juga sudah beberapa kali berusaha diantisipasi tim-tim lawan. Pasalnya, situasi kemelut yang terjadi di depan gawang kerap menyulitkan kiper lawan untuk membaca arah bola.

Bahkan, ketika Pratama Arhan bermain bersama Tokyo Verdy melawan Thespakusatsu Gunma pada gelaran Piala Kaisar 2023, lemparan ke dalam ini sukses membuat pemain lawan melakukan gol bunuh diri.

Yang terbaru, aksi lemparan ke dalam mantan pemain PSIS Semarang ini berhasil merepotkan barisan pertahanan Timnas Argentina, termasuk kiper terbaik dunia, Emiliano Martinez.

Baca Juga: Netizen Sebar Video Pemain Eropa Lakukan Lemparan Maut Seperti Pratama Arhan, Hasilnya Bikin Melongok, Lebih Bagus?

Dalam beberapa momen, lemparan Arhan bisa menjangkau area kotak penalti Timnas Argentina. Salah satunya sukses ditanduk oleh Elkan Baggott yang mengarah ke sudut gawang Argentina.

Namun, kemampuan kelas dunia Emi Martinez masih bisa menjangkau bola ini. Padahal, sebetulnya arah bolanya sudah cukup menyulitkan kiper Aston Villa tersebut.K

Kontributor: Muh Faiz Alfarizie

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI