Selama Periode Pemilu 2024, Penonton Liga 1 Cuma 50 Persen

Sabtu, 24 Juni 2023 | 11:15 WIB
Selama Periode Pemilu 2024, Penonton Liga 1 Cuma 50 Persen
Presiden Joko Widodo (kanan) berbincang dengan Menteri BUMN sekaligus Ketua Umum PSSI Erick Thohir (tengah) dan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto (kiri) saat menyaksikan laga FIFA Matchday Indonesia vs Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Senin (19/6/2023). ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto/tom.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Umum PSSI Erick Thohir memastikan penonton Liga 1 2023/2024 di stadion sebanyak 50 persen berlaku saat periode pemilihan umum (pemilu) saja. Ini dilakukan demi keamanan dan kenyamanan penyelenggaraan.

Pemilu serentak berlangsung pada 14 Februari 2024. Sebelum itu, akan ada masa kampanye pada 28 November 2023 sampai 10 Februari 2024.

Sedakan Liga 1 musim ini dijadwalkan mulai kick-off pada 1 Juli mendatang. Sebelumnya, sempat menjadi pertanyaan soal dukungan langsung penonton sebanyak 50 persen.

Banyak yang mengira aturan tersebut berlaku selama satu musim di luar larangan suporter tamu bertandang. Namun, Erick Thohir memastikan tidak demikian.

Baca Juga: Jadwal Liga 1 2023-2024: Bali United vs PSS Sleman Jadi Laga Pembuka

Tetapi, untuk larangan suporter tamu memang demikian. Setidaknya, sampai FIFA menganggap Indonesia sudah baik-baik saja setidaknya selama dua musim.

"Itu kan kebijakan Liga (Indonesia Baru) bahwa ada kesepakatan dengan pihak kepolisian bahwa suporter untuk pertandingan musim ini hanya kandang dulu sampai pemantauan daripada FIFA kalo gak salah dua tahun tidak ada kerusuhan, flare, dan macem-macem. Berat itu aturannya," kata Erick Thohir di Jakarta, Jumat (23/6/2023).

"Kalau mengenai musim pemilu, memang disepakati 50 persen karena itu pemilu. Saya gak tau berapa bulan itu hanya periode pemilu saja," jelas mantan presiden Inter Milan itu.

Adapun PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi telah merilis jadwal Liga 1 2023/2024. Untuk hari pertama digelar pertandingan Bali United vs PSS Sleman dan Persis Solo kontra Persebaya.

Baca Juga: Persib Bandung Resmi Lepas 1 Kiper Lama, Reky Rahayu Stay?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI