Erick Thohir Bantah Timnas Indonesia Hadapi Korsel dan Malaysia di FIFA Matchday September 2023

Jum'at, 23 Juni 2023 | 19:53 WIB
Erick Thohir Bantah Timnas Indonesia Hadapi Korsel dan Malaysia di FIFA Matchday September 2023
Ketua Umum PSSI Erick Thohir saat mengunjungi Garuda Store di SUGBK, Jakarta (Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Umum PSSI Erick Thohir membantah kabar yang menyebut Timnas Indonesia akan melakoni pertandingan FIFA matchday periode September 2023 melawan Korea Selatan (Korsel) dan Malaysia. Khusus untuk Korsel, ia mengaku tidak mungkin.

Rumor Timnas Indonesia menghadapi Korsel dan Malaysia sedang ramai diperbincangkan di sosial media. Laga melawan kedua tim disebut-sebut akan digelar pada 4-12 September 2023.

Erick Thohir dan coach STY saat berada di pemusatan latihan Timnas Indonesia (pssi.org)
Erick Thohir dan coach STY saat berada di pemusatan latihan Timnas Indonesia (pssi.org)

Erick Thohir membantah Timnas Indonesia akan melawan Malaysia dan Korsel. Terlebih, Korsel yang punya ranking FIFA jauh di atas Timnas Indonesia.

"Kalau mau bicara tim seperti Korea itu tidak mungkin dadakan, mereka sudah punya kalender setahun, kalau lawan Korea, Jepang, kapan dapat poinnya. Kita punya tugas dari 149 naik ke 100 dalam beberapa tahun ke depan," kata Erick Thohir saat konferensi pers di Menara Danareksa, Jakarta, Jumat (23/6/2023).

Baca Juga: Erick Thohir Akui Laga Timnas Indonesia vs Argentina Belum Sempurna, Ada Kebocoran Tiket Hingga Sampah Berserakan

Sementara untuk menghadapi Malaysia, Erick mengaku memang ada peluang. Tetapi, menurutnya tim berjuluk Harimau Malaya memiliki agenda yang sudah terencana.

"Malaysia saya sangat terbuka, tapi kapan lagi, mereka ada laga di China tanggal 9 (September). Inilah FIFA Matchday, saya nyusun benar-benar, bukan zaman dulu kirim surat dan langsung main besok, tidak bisa," terangnya.

Erick Thohir memastikan Timnas Indonesia akan melakoni FIFA matchday pada September 2023. Namun lawan yang akan dihadapi skuad Garuda masih dirahasiakan.

"Jadi yang saya pastikan pada September ada (pertandingan) tunggu saja kita kirim surat 4-8 negara. Tapi yang sudah pasti kami mencari poin," pungkasn lelaki yang menjabat sebagai menteri BUMN tersebut.

Baca Juga: Deretan Wasit Tenar yang Gagal Lolos Seleksi untuk Bertugas di Liga 1 2023/2024

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI