Berikut 11 Calon Lawan Timnas Indonesia di Babak Pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Reky Kalumata Suara.Com
Kamis, 22 Juni 2023 | 08:00 WIB
Berikut 11 Calon Lawan Timnas Indonesia di Babak Pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Timnas Indonesia berfoto bersama sebelum melawan Argentina pada laga FIFA Matchday di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (19/6/2023) malam. [Suara.com/Dwi Bowo Raharjo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dari 22 negara di peringkat 26-47 Asia itu, AFC pun akan membagi 22 negara ke dalam dua pot sesuai ranking dari setiap negara.

Timnas Indonesia yang ada di ranking ke-28 pun masuk dalam pot 1 bersama 10 negara lainnya yang ada di peringkat ke-26-36.

Sedangkan 11 negara tersisa yang ada di peringkat 36-47 akan tergabung di pot kedua dan akan diundi untuk menentukan duelnya melawan tim dari pot pertama.

Lantas, siapa saja 11 lawan dari pot kedua yang berpotensi menjadi lawan Timnas Indonesia di babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026? Berikut daftarnya.

- Makau
- Mongolia
- Bhutan
- Laos
- Brunei Darussalam
- Bangladesh
- Pakistan
- Timor Leste
- Guam
- Sri Lanka
- Kepulauan Mariana Utara

Dari 11 tim ini, mungkin hanya Bangladesh yang menjadi lawan tangguh yang akan coba dihindari Timnas Indonesia di babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Sebab dalam pertemuan terakhir yakni pada Juni 2022 lalu, Bangladesh mampu menahan imbang Timnas Indonesia dengan skor 0-0.

Karena babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 akan berlangsung dua leg, maka Bangladesh bisa menjadi batu sandungan bagi Timnas Indonesia di ajang ini.

(Penulis: Felix Indra Jaya)

Baca Juga: Marc Klok Petik Pelajaran Berharga dari Laga Timnas Indonesia vs Argentina

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI