Sosok Nabil Husein, Bos Borneo FC yang Senggol Shin Tae-yong

Rabu, 21 Juni 2023 | 14:35 WIB
Sosok Nabil Husein, Bos Borneo FC yang Senggol Shin Tae-yong
Presiden Borneo FC Nabil Husein Said Amin (kanan) bersama Firman Utina yang ditunjuk sebagai Direktur Akademi Nabil Husein Said Amin (Nahusam). (HO/Borneofc.id)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah menjadi sorotan di kalangan pecinta sepak bola Tanah Air, kali ini profil Nabil Husein akan dibahas dalam artikel ini. Nabil Husein, yang saat ini menjabat sebagai bos Borneo FC, telah menarik perhatian publik setelah mengungkapkan pandangannya tentang pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menyusul dua pertandingan FIFA Matchday melawan Palestina dan Argentina.

Nabil Husein secara khusus menyoroti keputusan Shin Tae-yong yang tidak memainkan striker Stefano Lilipaly dalam kedua pertandingan tersebut.

Sebagai satu-satunya pemain Borneo FC yang dipanggil ke timnas, Lilipaly tidak mendapatkan kesempatan bermain sama sekali.

Komentar Nabil Husein terkait Shin Tae-yong diposting melalui akun Instagram @pengamatsepakbola pada Selasa (20/6/2023).

Baca Juga: Manchester United Lirik Kapten Asnawi? Usai Berduel Sengit dengan Alejandro Garnacho

Akun tersebut awalnya memuat daftar tujuh pemain yang tidak dimainkan oleh pelatih asal Korea Selatan tersebut dalam dua pertandingan FIFA Matchday.

Selain Lilipaly, pemain lain yang termasuk dalam daftar tersebut adalah Yance Sayuri, Reza Arya Pratama, Rachmat Irianto, Fachrudin Aryanto, Andy Setyo Nugroho, dan Sandy Walsh.

Profil Nabil Husein

Nabil Husein Said Amin, saat ini dikenal sebagai pengusaha sekaligus pemilik Borneo FC. Selain menjadi pemilik Borneo FC, Nabil Husein juga menjabat sebagai Komisaris Utama PT. Nahusam Pratama Indonesia.

Selain itu, Nabil Husein juga mendirikan pondok pesantren di kawasan Loa Bakung, Samarinda, yang menyediakan pendidikan dari tingkat SD hingga SMA.

Baca Juga: Bos Borneo Kritik STY Tak Beri Lilipaly Menit Bermain, Nova Arianto Pasang Badan

Nabil Husein lahir pada tanggal 4 Juni 1994 dan berasal dari keluarga pengusaha. Ayahnya dikenal sebagai salah satu pengusaha sukses di Indonesia.

Sebagai seorang pengusaha, Nabil Husein menerima penghargaan Indonesia Best Entrepreneur Award pada tahun 2014.

Pada tahun yang sama, Nabil Husein mengakuisisi klub Divisi Utama, Perseba Super Bangkalan, dan mendirikan Pusamania Borneo FC, yang sekarang dikenal sebagai Borneo FC.

Selama kepemimpinan Nabil Husein, Borneo FC meraih prestasi terbaiknya dengan menjadi juara Piala Gubernur Kaltim 2016 dan dua kali menjadi runner-up Piala Presiden.

Dengan keterlibatannya dalam dunia sepak bola dan prestasi yang diraih bersama Borneo FC, Nabil Husein terus menjadi figur yang menarik perhatian publik dalam industri sepak bola Tanah Air.

Perannya sebagai pemilik klub dan komitmennya terhadap pengembangan olahraga di Indonesia membuatnya tetap relevan dalam perbincangan seputar sepak bola nasional.

Kontributor: Aditia Rizki

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI