Suara.com - Beredar narasi yang menyebut winger lincah Timnas Argentina, Aljandro Garnacho menolak bertukar jersey dengan Marc Klok demi memberikannya kepada Asnawi Mangkualam.
Hal itu disampaikan kanal YouTube Treble Winner. Mereka menyebutkan, penampilan impresif kapten Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam yang membuat Garnacho ingin bertukar jersey dengannya.
“Tolak Jersey Klok Demi Tukar ke Asnawi!! Kronologi Garnacho Menolak Tukaran Jersey ke Marc Klok,” bunyi judul yang digunakan oleh kanal YouTube Treble Winner dalam video yang diunggah pada Senin (19/6/2023).
Lalu, bagaimana fakta yang sesungguhnya? Benarkah Alejandro Garnacho menolak tawaran dari Marc Klok untuk bertukar jersey karena sosok Asnawi Mangkualam? Berikut Bolatimes.com menyajikan cek faktanya.
PENJELASAN
Narator dalam video tersebut mengatakan, Alejandro Garnacho menolak permintaan dari Marc Klok untuk bertukar jersey karena bintang Man United itu merasa takjub dengan sosok Asnawi Mangkualam.
“Namun, ada sebuah momen di mana Marc Klok coba bertukar jersey dengan Alejandro Garnacho. Pemain Argentina ini sepertinya tak mau bertukar jersey dengan sang pemain,” ujar narator dalam video tersebut.
“Sepertinya, ia sedang mencari sosok pemain yang membuatnya kerepotan. Pemain itu tak lain adalah Asnawi Mangkualam. Bek sayap ini memang mampu membuat pemain Manchester United ini gigit jari,” imbuhnya.
“Melihat aksi gila dari Asnawi ini sepertinya Alejandro Garnacho sengaja menyimpan jerseynya untuk berjaga-jaga jika dia diminta bertukar jersey dengan Asnawi,” lanjutnya.
Padahal, jika melihat unggahan dari Asnawi Mangkualam di media sosial, dia sama sekali tak mendapatkan jersey hasil pertukaran dengan pemain Timnas Argentina seusai pertandingan.
Hal ini tentu berbeda dengan beberapa pemain Indonesia yang memamerkan jersey-jersey yang didapat dari pemain Timnas Argentina seperti Elkan Baggott, Ivar Jenner, Ernando Ari, hingga Rizky Ridho.
Sehingga, pernyataan yang disampaikan kanal YouTube Treble Winners ini sulit ditelusuri faktanya.
KESIMPULAN
Berdasarkan penjelasan di atas, dapat disimpulkan bahwa narasi yang disampaikan oleh kanal YouTube Treble Winners soal penolakan Alejandro Garnacho untuk bertukar jersey dengan Marc Klok demi Asnawi Mangkualam ini tidak dapat diverifikasi kebenarannya.
Sebab, semua klaim yang disampaikan oleh narator dalam video ini hanya didasarkan pada asumsi penonton dari layar kaca. Apalagi, klaim itu juga tidak didasarkan pada sumber fakta yang jelas.
Kontributor: Muh Faiz Alfarizie