Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Palestina: Skuad Garuda Patut Percaya Diri

Arief Apriadi Suara.Com
Rabu, 14 Juni 2023 | 08:14 WIB
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Palestina: Skuad Garuda Patut Percaya Diri
Shin Tae Yong saat memimpin latihan Timnas Indonesia senior menjelang FIFA match day bulan Juni 2023 (pssi.org)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Berikut rekor pertemuan Timnas Indonesia vs Palestina jelang laga uji coba FIFA Matchday Juni 2023. Skuad Garuda patut percaya diri jelang pertandingan ini.

Duel Timnas Indonesia vs Palestina akan berlangsung hari ini, Rabu (14/6/2023) pukul 19.30 WIB. Pertandingan ini akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Merujuk laman 11v11, Timnas Indonesia dan Palestina sudah berjumpa sekali sebelum laga ini. Hal itu terjadi pada 22 Agustus 2011 silam.

Dalam pertandingan persahabatan di Stadion Manahan, Solo itu, Timnas Indonesia tampil trengginas. Mereka mengalahkan Palestina dengan skor 4-1.

Baca Juga: Belum Sepenuhnya Pupus, Ini 3 Sinyal Kuat Justin Hubner Bakal Lanjutkan Naturalisasi

Saat itu, Indonesia beruji coba dengan Palestina sebagai persiapan jelang Kualifikasi Piala Dunia 2014 di mana skuad garuda memang akan menghadapi tim-tim asal Timur Tengah.

Para pemain Timnas Palestina. [ANTARA FOTO/Moch Asim]
Para pemain Timnas Palestina. [ANTARA FOTO/Moch Asim]

Kala itu, Timnas Indonesia memiliki skuad mentereng. Pelatih Wim Rijsbergen menurunkan sejumlah pemain andalan seperti Hamka Hamzah, Firman Utina, Bambang Pamungkas hingga Cristian Gonzales.

Kini, setelah momen manis 12 tahun silam, Timnas Indonesia akan kembali menjamu Palestina dalam laga uji coba internasional di Tanah Air, tepatnya kota Surabaya.

Bisa dibilang kekuatan Palestina saat ini patut dan harus diwaspadai Timnas Indonesia setidaknya merujuk posisi mereka yang jauh lebih baik dari tim Merah Putih dalam ranking FIFA.

Merujuk peringkat atau ranking FIFA, Palestina akan jadi ujian berat bagi Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong. Pasalnya, ranking kedua negara terpaut cukup jauh.

Baca Juga: PSSI: Persiapan FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Palestina di Surabaya Berjalan Lancar

Dilansir dari laman resmi FIFA, Palestina untuk sementara menduduki peringkat 93 dunia. Sementara Timnas Indonesia masih berada jauh di belakangnya lantaran duduk di posisi 149.

Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Palestina

22/08/2011 Timnas Indonesia 4-1 Palestina (Laga persahabatan)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI