Gelar-gelar ini pun masih ketambahan gelar Piala FA 2022/2023 yang direngkuh Haaland dan Manchester City usai membekuk Manchester United.
Hebatnya, seluruh trofi dan gelar individu yang didapatkan Haaland ini, ia rengkuh di musim perdananya bersama Manchester City.
Sekadar informasi, Haaland bergabung Manchester City pada 10 Mei 2022 lalu, usai klausul rilisnya sebesar 60 juta euro ditebus dari Borussia Dortmund.
Tak ayal, seluruh trofi dan gelar individu yang didapatkannya bersama Manchester City ini membuat Haaland pun menjadi kandidat peraih Ballon d'Or 2023.
Ia akan bersaing dengan nama-nama beken lainnya seperti Lionel Messi yang berhasil meraih gelar Piala Dunia 2022 dan juga Kylian Mbappe.
Dengan kontraknya yang masih tersisa hingga tahun 2027 dan usianya yang baru 22 tahun, Haaland pun diprediksi bisa meraih trofi dan gelar individu lainnya bersama Manchester City.
Berikut raihan trofi dan gelar individu yang didapatkan Haaland di musim perdananya bersama Manchester City pada musim 2022/2023:
- Trofi Liga Champions 2022/2023
- Trofi Liga Inggris 2022/2023
- Trofi Piala FA 2022/2023
- Top Skor Liga Champions 2022/2023 (12 Gol)
- Top Skor Liga Inggris 2022/2023 (36 Gol)
- Pemain Terbaik Liga Inggris 2022/2023
- Pemain Muda Terbaik Liga Inggris 2022/2023
- FWA Footballer of the Year 2022/2023
Kontributor: Felix Indra Jaya
Baca Juga: 7 Fakta Unik Seputar Final Champions League 2023, Manchester City Cetak Sejarah!