Suara.com - Pemain Timnas Sandy Walsh dipastikan absen atau tidak bisa bermain dalam laga FIFA Matchday melawan Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya karena mengalami cedera.
"Memang di pikiran saya, Sandy itu sebagai line up pertama, tapi bagaimana lagi tidak bisa dimasukkan," kata pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong usai memimpin latihan di Stadion GBT Surabaya, Sabtu (10/6/2023) malam.
Sandy mengalami masalah pada kakinya saat mengikuti latihan di Lapangan Thor pada Rabu (7/6/2023) sore.
Saat cedera. pemain keturunan tersebut langsung terbaring di tengah lapangan dan didatangi oleh tim dokter Timnas untuk mendapat perawatan. Sejak itu, Sandy menjalani latihan terpisah dari rekan-rekannya.
Baca Juga: Elkan Baggott Tiba di Surabaya, Langsung Gabung TC Timnas Indonesia
Shin Tae-yong sangat menyayangkan Sandy Walsh tidak bisa turun, namun pelatih asal Korea Selatan tersebut tetap memperbolehkan untuk mengikuti pemusatan latihan.
"Cederanya di bagian betis. Saya dan tim pelatih berusaha agar dia bisa mengikuti pertandingan selanjutnya (lawan Argentina)," ucapnya.
Selain itu, Shin tetap akan menunggu pemain yang belum bergabung untuk segera berlatih bersama tim.
"Untuk pemain asal Makassar karena masih ada pertandingan dan di luar dari kewenangan saya, saya tidak bisa apa-apa namun karena mereka masih bermain jadi secara fisik masih bagus dan bisa untuk segera bermain," tuturnya.
Sementara itu, Manajer Timnas Indonesia Sumardji memastikan masalah yang dialami pemain kelahiran Belgia tersebut bukan cedera lama, melainkan baru dan masih bisa ditangani.
Baca Juga: Kabar Buruk! Lionel Messi Dikabarkan Tak Akan Perkuat Argentina Hadapi Timnas Indonesia
"Untuk hasil MRI-nya memang ada sedikit cedera, masih bisa ditangani," kata perwira menengah Polri tersebut.
Pantauan ANTARA saat latihan Sabtu malam, Sandy berlatih terpisah dan melakukan latihan ringan di pinggir lapangan bersama salah seorang ofisial.
Pemilik nama lengkap Sandy Henny Walsh tersebut tampak melakukan peregangan dengan senam-senam ringan pada bagian kaki.
Sandy Walsh sebenarnya telah menunggu debutnya bersama Timnas Indonesia, terlebih dirinya bertanding di kampung halaman kakeknya, Surabaya.
Ia sempat berharap debutnya bersama Timnas Indonesia bisa mempersembahkan pertandingan yang memuaskan bagi para penggemar sepak bola Tanah Air.
"Saya akan berusaha mempersembahkan pertandingan yang baik bagi penggemar dan seluruh suporter Indonesia," tuturnya.