Sandy Walsh Terancam Batal Debut di Tanah Kelahiran Kakeknya, Alasannya Mengkhawatirkan

Arief Apriadi Suara.Com
Kamis, 08 Juni 2023 | 07:18 WIB
Sandy Walsh Terancam Batal Debut di Tanah Kelahiran Kakeknya, Alasannya Mengkhawatirkan
Bek sayap naturalisasi Timnas Indonesia, Sandy Walsh saat berlatih bersama skuad Garuda di Lapangan Thor Surabaya jelang FIFA Matchday Juni 2023 kontra Palestina dan Argentina. [PSSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bek sayap naturalisasi Sandy Walsh terancam batal menjalani debut bersama Timnas Indonesia di tanah kelahiran kakeknya di Surabaya pada FIFA Matchday Juni 2023.

Sandy Walsh yang telah dinaturalisasi sejak November 2022 belum menjalani debut bersama Timnas Indonesia. Kini, saat ada kesempatan untuk merumput, dirinya justru mengalami cedera.

Dilansir dari Antara, Kamis (8/6/2023), Sandy Walsh mengalami cedera saat berlatih bersama skuad Timnas Indonesia di Lapangan Thor Surabaya, Rabu (7/6/2023).

Bek sayap milik klub Liga Belgia, KV Mechelen itu mengalami masalah dan terlihat duduk di tengah lapangan. Dia pun didatangi tim pelatih Timnas Indonesia untuk mendapat perawatan.

Baca Juga: Di Tengah Masa Pramusim, PSSI Desak Klub Segera Lepas Pemain untuk Bela Timnas Indonesia

Setelah mendapat penanganan, Sandy Walsh menunjukkan gestur yang cukup mengkhawatiran. Dia berjalan tertatih-tatih sambil dipapan menuju pinggir lapangan.

Bek sayap naturalisasi Timnas Indonesia, Sandy Walsh saat berlatih bersama skuad Garuda di Lapangan Thor Surabaya jelang FIFA Matchday Juni 2023 kontra Palestina dan Argentina. [PSSI]
Bek sayap naturalisasi Timnas Indonesia, Sandy Walsh saat berlatih bersama skuad Garuda di Lapangan Thor Surabaya jelang FIFA Matchday Juni 2023 kontra Palestina dan Argentina. [PSSI]

Setelah latihan pun, Sandy Walsh masih belum bisa berjalan normal. Dia dipapah oleh seorang ofisial Timnas Indonesia.

Gelandang Rachmat Irianto menjelaskan bahwa latihan berjalan baik, tetapi Sandy Walsh mengalami sedikit masalah pada kakinya.

"Alhamdulillah baik semua, kecuali Sandy Walsh tadi sedikit cedera, sedang diobservasi. Mudah-mudahan tidak apa-apa," kata Rachmat Irianto dikutip dari Antara.

Situasi Sandy Walsh membuatnya terancam batal menjalani debut bersama Timnas Indonesia di FIFA Matchday Juni 2023.

Baca Juga: Diharapkan Bakal Dinaturalisasi PSSI, Harga Cyrus Margono dengan Emil Audero Bak Bumi dan Langit

Skuad Garuda dijadwalkan bermain melawan Palestina pada 14 Juni di Surabaya yang merupakan kota kelahiran kakek Sandy Walsh. Sementara laga kontra Argentina akan bergulir pada 19 Juni di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Dalam pemusatan latihan hari ketiga tersebut, baru 15 pemain Timnas Indonesia yang bergabung dalam training camp (TC). Sementara 11 lainnya masih absen.

Sebanyak 15 pemain tersebut adalah Syahrul Trisna, Andy Setyo, Dimas Drajad, Dendy Sulistyawan, Fachruddin Aryanto, Sandy Walsh, Ivar Jenner dan Rafael Struick.

Kemudian ada Edo Febriansyah, Ricky Kambuaya, Rachmat Irianto, Marc Klok, Marselino Ferdinan, Ernando Ari dan Stefano Lilipaly.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI