Suara.com - Bek Persija Jakarta, Ilham Rio Fahmi merasa senang masa liburannya pasca membantu Timnas Indonesia U-22 juara SEA Games 2023 akhirnya rampung.
Rio Fahmi, bersama Witan Sulaeman, Muhammad Ferarri dan Rizky Ridho mendapat libur tambahan dari Persija Jakarta pasca SEA Games 2023.
Saat skuad Macan Kemayoran sudah berkumpul mulai 22 Mei lalu, Rio Fahmi dan kawan-kawan baru dijadwalkan menjalani tes medis pada Senin (5/6/2023).
Dia menjalani tes medis di Eka Hospital BSD, Tangerang Selatan, sesudah menghadiri undangan Presiden Joko Widodo terkait pembagian bonus SEA Games 2023 di Istana Merdeka.
Alih-alih merasa sedih karena liburan berakhir, Rio Fahmi mengaku justru senang. Dia bahagia bisa berkumpul dan berlatih kembali dengan rekan-rekannya di Persija Jakarta.
“Alhamdulillah saya telah bergabung latihan bersama teman-teman yang lain. Bersykur tidak ada kendala berarti,” kata Rio Fahmi dilansir dari laman resmi klub, Rabu (7/6/2023).
"Saat teman-teman berlatih lebih dulu pasti ada perasaan rindu yang timbul. Melihat teman-teman latihan membuat saya tidak sabar untuk bisa berlatih bersama seperti saat ini," terangnya.
Rio dan Ferarri bisa terus melanjutkan persiapannya bersama Persija. Sedangkan Rizky Ridho dan Witan Sulaeman dalam waktu dekat ini bakal mengikuti training camp (TC) Timnas Indonesia untuk FIFA matchday.
Ada dua lawan yang bakal dihadapi skuad Garuda. Yang pertama melawan Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada 14 Juni 2023.
Baca Juga: SEA Games Sudah Lewat, Timnas Indonesia U-22 Masih Diarak-arak, Warganet Bingung: Buat Apa?
Kemudian dan yang paling berat bersua Argentina. Laga ini dimainkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta pada 19 Juni mendatang.