Timnas Indonesia akan TC di Luar Negeri Jelang Piala Asia 2023

Senin, 05 Juni 2023 | 11:43 WIB
Timnas Indonesia akan TC di Luar Negeri Jelang Piala Asia 2023
Selebrasi para pemain Timnas Indonesia (pssi.org)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengungkap Timnas Indonesia akan menggelar training camp (TC) di luar negeri sebagai persiapan Piala Asia 2023. Namun, ia masih merahasiakan negara yang menjadi tujuan pemusatan latihan.

Piala Asia 2023 akan berlangsung di Qatar mulai 12 Januari sampai 10 Februari mendatang. Timnas Indonesia berada di Grup D bersama Jepang, Irak, dan Vietnam.

Tentu saja tidak mudah bagi skuad Garuda melangkah ke babak berikutnya. Jepang, Irak, dan Vietnam tidak akan mudah dikalahkan oleh tim asuhan Shin Tae-yong.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. [dok. PSSI]
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. [dok. PSSI]

Oleh sebab itu, butuh persiapan yang dilakukan. Salah satunya dengan menggelar pemusatan latihan di luar Indonesia sebelum menuju Qatar.

Baca Juga: Sandy Walsh Batal Telat Gabung TC Timnas Indonesia, Tiba di Surabaya Hari Ini

Terlebih, ada target Timnas Indonesia bisa lolos dari fase grup. Oleh sebab itu, kerja keras harus dilakukan.

"Rencana untuk kejuaraan Asia bulan Januari ada training camp kurang lebih tiga minggu, dimulai 20 Desember di sebuah negara tetapi belum bisa diumumkan. Baru ke Qatar," kata Erick Thohir dilansir dari Instagram PSSI, Senin (5/6/2023).

Sekadar mengingat, Timnas Indonesia sudah cukup lama absen di Piala Asia. Kali terakhir tim Merah Putih berpartisipasi ada edisi 2007.

Itupun dengan status tuan rumah bersama Malaysia, Vietnam, dan Thailand. Tentu, pecinta sepak bola Tanah Air sangat berharap Timnas Indonesia bisa memberikan hasil yang memuaskan.

Baca Juga: PSSI Dihantui Tragedi Kanjuruhan dan Sanksi FIFA, BRI Liga 1 2023-2024 Tanpa Suporter Away

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI