Indra Sjafri Kunjungi Ahmad Al Khuwailid Mustafa di Qatar, Diajak Bela Timnas Indonesia?

Sabtu, 03 Juni 2023 | 21:12 WIB
Indra Sjafri Kunjungi Ahmad Al Khuwailid Mustafa di Qatar, Diajak Bela Timnas Indonesia?
Khuwailid Mustafa pemuda asal Aceh yang saat ini meniti karier di liga Qatar (Instagram Khuwailid Mustafa/@khuwailidm).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia U-23 Indra Sjafri, kedapatan mengunjungi Ahmad Al Khuwailid Mustafa pemain asal Indonesia yang saat ini merumput di Qatar. Banyak yang beranggapan ini menjadi salah satu cara Indra mengajak sang pemain buat bergabung tim nasional.

Pertemuan Indra Sjafri dan Ahmad Al Khuwailid Mustafa terungkap di postingan Instagram Story sang pemain. Selain itu, ada Farri Agri yang merupakan pemain Indonesia lainnya di Qatar.

"Senang bisa bertemu Anda coach Indra Sjafri. Selamat telah membawa pulang trofi SEA Games," tulis Khuwailid.

Ahmad Al Khuwailid Mustafa adalah pesepak bola Indonesia yang lahir di Aceh pada 29 Januari 2000. Sang pemain dibesarkan di Qatar saat usianya masih sangat kecil.

Baca Juga: Raih Prestasi di SEA Games 2023 hingga Beasiswa S2, Pelatih Dewa United Ucapkan Ini ke Ernando Ari

Khuwailid memulai karier sepak bola bersama Al Duhail. Pada 2020, pemain 23 tahun tersebut berbaju Qatar SC sampai dengan saat ini.

Sementara satu pemain lagi yang ada di postingan Khuwailid adalah Farri Agri. Adapun Farri pernah berbaju Persija Jakarta.

Melihat usia sang pemain yang masih 23, tentu Khuwailid bisa tampil di Timnas Indonesia U-23 asuhan Indra Sjafri. Oleh sebab itu, ada kemungkinan Indra mengajak sang pemain.

Namun, belum ada keterangan resmi dari Indra Sjafri. Masih belum ada informasi juga kapan sang pelatih akan memulai persiapan menatap kejuaraan bersama Timnas Indonesia U-23.

Beberapa kejuaraan yang bisa diikuti Khuwailid adalah Piala AFF U-23 2023, Kualifikasi Piala Asia U-23 2024, dan Asian Games 2022.

Baca Juga: 3 Pemain Bertitel Juara Liga Europa Ini Bisa Jadi Senjata Argentina Lawan Timnas Indonesia

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI