Bukan Indra Sjafri, Shin Tae-yong Bakal Digantikan Eks Pelatih Real Madrid? Warganet Riuh

Arief Apriadi Suara.Com
Jum'at, 02 Juni 2023 | 08:22 WIB
Bukan Indra Sjafri, Shin Tae-yong Bakal Digantikan Eks Pelatih Real Madrid? Warganet Riuh
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong melampaikan tangan ke penonton selama laga uji coba FIFA Matchday kontra Burundi di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (25/3/2023) malam WIB. [PSSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Rumor terkait sosok pengganti Shin Tae-yong di kursi pelatih Timnas Indonesia kian liar. Terkini, eks pelatih Real Madrid diisukan bakal mengisi jabatan yang ditinggalkan juru taktik asal Korea Selatan tersebut.

Masa depan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia kian abu-abu setelah dirinya melakukan sesi wawancara dengan media Korea Selatan, Naver, beberapa waktu lalu.

Eks pelatih Timnas Korea Selatan itu mengisyaratkan bakal hengkang dari Timnas Indonesia pasca Piala Asia 2023 yang dijadwalkan bergulir awal tahun 2024.

Ketua Umum PSSI Erick Thohir menjawab pertanyaan para pewarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (19/5/2023). (ANTARA/LUTHFIA MIRANDA PUTRI)
Ketua Umum PSSI Erick Thohir menjawab pertanyaan para pewarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (19/5/2023). (ANTARA/LUTHFIA MIRANDA PUTRI)

"Saya berkomunikasi dengan Erick Thohir (Ketua Umum PSSI) dengan baik, saya harus menyelesaikan tugas yang harus saya lakukan," kata Shin Tae-yong dikutip dari Naver.

"Tidak (ketika ditanya apakah akan tetap menukangi Timnas Indonesia pasca Piala Asia 2023). Saya akan bekerja hingga Piala Asia 2023," tambahnya.

Komentar Shin Tae-yong memancing munculnya rumor siapa sosok yang pantas menggantikannya di kursi pelatih Timnas Indonesia. Sederet nama pun bermunculan dari Indra Sjafri hingga Akira Nishino.

Ekspresi manajer AS Roma, Jose Mourinho (tengah) usai kekalahan di final Liga Europa lawan Sevilla di Puskas Arena, Budapest, Hungaria, Kamis (1/6/2023) pagi WIB. [Odd ANDERSEN / AFP]
Ekspresi manajer AS Roma, Jose Mourinho (tengah) usai kekalahan di final Liga Europa lawan Sevilla di Puskas Arena, Budapest, Hungaria, Kamis (1/6/2023) pagi WIB. [Odd ANDERSEN / AFP]

Terkini, eks pelatih Real Madrid, Jose Mourinho masuk dalam bursa pengganti Shin Tae-yong. Hal itu menyusul kedekatannya dengan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.

Mourinho yang kini menukangi AS Roma, sempat memberi ucapan selamat ulang tahun kepada Erick Thohir pada Selasa (30/5/2023). Video itu diunggah Ketua Umum PSSI di Instagramnya, @erickthohir.

"Halo, Erick. Selamat ulang tahun. Anda tahu, kami tidak pernah melupakanmu. Kami tahu ke mana arah yang kamu tuju," ungkap Mourinho, dikutip hari Selasa (30/5/2023).

Baca Juga: Tim Sepak Bola CP Indonesia di APG 2023 Termotivasi Emas Timnas U-22 di Kamboja

"Kami mendoakan yang terbaik untukmu. Tapi yang terpenting, kebahagiaan dan kesehatan. Sampai kita bisa segera berjumpa."

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI