Presiden AFA: Bermain dengan Juara Piala Dunia 2022 Qatar Itu Tidak Akan Mudah

Kamis, 01 Juni 2023 | 14:33 WIB
Presiden AFA: Bermain dengan Juara Piala Dunia 2022 Qatar Itu Tidak Akan Mudah
Penyerang timnas Argentina Lionel Messi (tengah) berebut bola dengan bek Curacao Roshon van Eijma (kiri) selama pertandingan persahabatan antara Argentina vs Curacao di stadion Madre de Ciudades di Santiago del Estero, Argentina utara, pada 28 Maret 2023. JUAN MABROMATA/AFP.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Federasi Sepakbola Argentina (AFA) Claudio Fabian Tapia mengungkapkan negara mana pun tidak akan mudah melawan juara Piala Dunia 2022 Qatar, Argentina. Namun Tapia menjelaskan skuad Garuda dinilai pantas mendapatkan pengalaman baru.

Ia juga enggan meremehkan Timnas Indonesia karena dilatih Shin Tae-yong yang memiliki pengalaman di Piala Dunia 2018.

"Bermain dengan juara Piala Dunia 2022 Qatar itu tidak akan mudah," ujar Claudio Fabian Tapia dilansir dari laman PSSI, Kamis (1/6/2023).

Sebelum menghadapi Timnas Indonesia, Argentina terlebih dahulu bersua Australia di China pada 15 Juni 2023.

Baca Juga: Meski Peringkat Teratas, Argentina Tak akan Anggap Remeh Sang Garuda

Sedangkan tim Merah Putih melawan Palestina di Surabaya pada 14 Juni.

Sebelumnya, PSSI pastikan Timnas Argentina akan main serius lawan Indonesia di FIFA matchday di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta pada 19 Juni 2023. Sebab menurut PSSI, jika Argentina kalah atua pun seri, mereka rugi.

Timnas Indonesia menjadi lawan kedua Argentina selama menjalani tur Asia.

Sebelum itu, tim besutan Lionel Scaloni bakal bersua Australia di China pada 15 Juni 2023.

"Kalau Argentina kalah, mereka rugi betul. Kalau seri, mereka rugi juga. Makanya, pasti mereka benar-benar mainnya," kata Arya saat ditemui di SUGBK, Jakarta, Senin (29/5/2023).

Baca Juga: Timnas Indonesia Melangkah ke Piala Asia U-23 dengan Rekor Fantastis

Timnas Indonesia bisa mendapatkan poin hngga 9,55 jika mengalahkan Timnas Argentina.

Sementara jika Timnas Indonesia kalah, juga akan mendapatkan poin cukup besar hingga 4,55 poin.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI