Suara.com - Bali United resmi mempromosikan pemain muda mereka, Rahmat Arjuna untuk memperkuat tim senior sebagai bagian pembinaan talenta muda menjelang kompetisi Liga 1 musim 2023/2024.
“Dia harus tetap kerja keras di setiap latihan dan bisa membantu setiap ada kesempatan di pertandingan,” kata pelatih kepala Bali United, Teco seperti dimuat Antara, Selasa (30/5/2023).
Pemain sayap berusia 19 tahun ini nantinya menjadi salah satu sosok andalan pelatih Teco sebagai penyerang Serdadu Tridatu --julukan Bali United.
Rahmat Arjuna merupakan alumni skuad Bali United U-18 yang mengantarkan tim itu menjadi juara Elite Pro Academy (EPA) Liga 1 U-18 pada 2021.
Teco sendiri sudah memberikan beberapa kesempatan 'cameo' kepada pemilik nama lengkap Rahmat Arjuna Reski itu di putaran kedua Liga 1 2022/2023.
"Rahmat Arjuna sudah adaptasi sama tim dan bermain sebagai tim inti atau dari bangku cadangan di Liga 1 musim lalu. Dia sudah membantu Bali United di musim lalu. Musim ini akan musim penuh bagi Rahmat di tim utama,” papar pelatih asal Brasil itu.
Dalam waktu dekat, skuad Bali United asuhan Teco sendiri akan menghadapi dua kompetisi besar yakni babak play-off penentuan perwakilan Indonesia di Liga Champions Asia 2023/2024 dan kompetisi Liga 1 2023/2024.
Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali akan menjadi tempat penyelenggaraan pertemuan Bali United dengan PSM Makassar pada play-off yang berlangsung 6 Juni untuk leg pertama.
Sementara itu, leg kedua akan berlangsung di Stadion BJ Habibie, Parepare, Sulawesi Selatan pada 10 Juni 2023.