Karena blunder yang dilakukan Harry Maguire tersebut, Setan Merah gagal meraih kemenangan karena laga berakhir dengan skor 1-1.
3. Maguire Dikolongi Temannya Sendiri
![Kapten Manchester United, Harry Maguire. [IAN KINGTON / AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/08/18/20746-harry-maguire-manchester-united.jpg)
Performa apik David De Gea yang sukses menghalau sejumlah serangan Manchester City memang akhirnya tak mendapatkan atensi karena lawakan Harry Maguire.
Pasalnya, Harry Maguire sempat kena kolong rekannya sendiri. Kegagalan Maguire mengantisipasi bola ini menghasilkan kemelut di depan gawang Man United.
Akibatnya, bola yang melintasi kaki Maguire dapat dikuasai para pemain Manchester City dan sukses diceploskan ke gawang David De Gea.
4. Cetak Gol Bunuh Diri dan Diketawain Lawan
![Bek tengah Manchester United, Harry Maguire. [OLI SCARFF / AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/01/03/55726-harry-maguire-manchester-united.jpg)
Lawakan berikutnya yang dilakukan Harry Maguire ialah saat dia mencetak gol bunuh diri pada pertandingan antara Manchester United melawan Tottenham Hotspur.
Kapten Man United itu gagal mengantisipasi bola silang. Niatnya untuk menghalau bola itu justru membuat arahnya berbelok ke gawangnya sendiri.
Akibat gol bunuh diri ini, bek Timnas Inggris itu sempat diledek oleh pemain lawan, Christian Romero. Beruntung gol itu tak membuat MU kalah.
Baca Juga: Comeback ke London, Mauricio Pochettino Sepakat Latih Chelsea
Kontributor: Muh Faiz Alfarizie