Lima Pemain dengan Nilai Pasar Tertinggi Usai SEA Games 2023, Tiga di Antaranya Penggawa Timnas Indonesia

Syaiful Rachman Suara.Com
Jum'at, 26 Mei 2023 | 18:25 WIB
Lima Pemain dengan Nilai Pasar Tertinggi Usai SEA Games 2023, Tiga di Antaranya Penggawa Timnas Indonesia
Pesepak bola Timnas Indonesia U-22 Beckham Putra Nugraha (kiri) berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Thailand pada pertandingan final sepak bola SEA Games 2023 di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (16/5/2023). Indonesia meraih medali emas usai memenangi pertandingan dengan skor 5-2. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/rwa.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Indonesia berhasil menyabet medali emas cabang olahraga sepak bola putra SEA Games 2023, dan nilai jual sejumlah pemain pun terdongkrak.

Meski berstatus sebagai pesepak bola level Asia Tenggara, sederet nama mentereng di SEA Games 2023 memiliki nilai jual cukup tinggi di pasaran.

Timnas Indonesia (PSSI)
Timnas Indonesia (PSSI)

Nilai jual pemain ini sebanding dengan performa dan kualitas yang mereka miliki saat berada di atas lapangan pertandingan.

Setidaknya ada lima pemain di SEA Games 2023 yang memiliki nilai jual termahal di pasaran, dan tiga di antaranya dari Indonesia.

Lantas siapa saja para pemain tersebut? berikut deretan pemain di SEA Games 2023 dengan harga jual termahal.

Beckham Putra

Pemain Persib Bandung ini keluar sebagai pahlawan usai mencetak gol kemenangan atas Kamboja di laga terakhir fase grup SEA Games 2023. Ia juga menyumbang satu gol kemenangan Timnas Indonesia atas Thailand di partai final.

Di balik talenta luar biasa yang dimiliki Beckham, adik Gian Zola ini punya nilai jual termahal dengan nominal Rp4,35 miliar.

Chatmongkol Rueangthanarot

Baca Juga: Erick Thohir Sebut Timnas Indonesia Lawan Argentina Sebagai Uji Nyali

Pemain muda milik Timnas U-22 Thailand ini memiliki nilai jual yang sama dengan Beckham Putra yakni Rp4,35 miliar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI