Suara.com - Ketua Umum PSSI Erick Thohir memnta Timnas Indonesia asuhan Indra Sjafri untuk memanfaatkan betul status tuan rumah dalam babak kualifikasi Piala Asia U-23 2024. Hal itu demi skuad Garuda Muda bisa lolos ke putaran final.
Merujuk hasil drawing fase grup kualifikasi Piala Asia U-23 2024, Kamis (25/5/2023), Timnas Indonesia U-23 berada di Grup K. Mereka tergabung bersama Turkmenistan dan China Taipei.
Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 terbagi dalam 11 grup. Grup K selaku grup terakhir menjadi satu-satunya grup yang berisi tiga tim alih-alih empat seperti 10 lainnya.
Babak kualifikasi akan dimainkan pada 4-12 September 2023. Garuda Muda harus mnejadi juara grup atau satu dari empat runner-up terbaik guna melangkah ke putaran final yang akan bergulir pada 15 April hingga 3 Mei 2024 di Qatar.
Nah, karena bermain di kandang sendiri, Erick meminta Timnas Indonesia U-23 bisa memanfaatkannya dengan maksimal. Kegagalan lolos ke putaran final pada edisi terakhir jangan sampai terulang.
"Jika di Piala Asia U-23 sebelumnya, kita tidak lolos, maka cukup realistis jika kali ini targetnya meraih tiket ke putaran final. Status tuan rumah harus benar-benar kita manfaatkan," kata Erick Thohir dalam keterangannya.
PSSI sejauh ini belum menunjuk secara resmi di mana pertandingan kualifikasi Piala Asia U-23 2024 akan digelar. Namun, kabar yang beredar akan berlangsung di Jakarta.
"Saya berharap, penggemar akan membanjiri stadion dan memberikan dukungan maksimal saat timnas main di kandang," kata Erick.
Pada edisi terakhir Piala Asia U-23 pada 2022, Timnas U-23 gagal lolos ke putaran final. Garuda Muda kalah dengan skor,2-3 dan 0-1 dari Australia U-23 dalam dua kali pertemuan.
Baca Juga: Bek Persib Bandung Edo Febriansah Antusias Tatap Duel Timnas Indonesia vs Argentina
Pengunduran diri China dan Brunei Darussalam U-23 di Grup G pada babak kualifikasi itu juga mempengaruhi nasib timnas U-23. Alhasil, dari grup itu hanya meloloskan Australia ke putaran final.