Nggak Ada Lawan, Cuma Duo Manchester yang Bisa Hat-trick Juara di Liga Inggris

Tinta emas ditorehkan Manchester United era Sir Alex Ferguson yang diikuti Manchester City rezim Pep Guardiola saat ini.
Di tahun 1999, Manchester United menjadi juara usai unggul satu poin atas Arsenal. Lalu di tahun 2000, tim berjuluk The Red Devils ini kembali menjadi juara setelah unggul 18 poin dari The Gunners.
Manchester United kemudian meraih Hattrick gelar Liga Inggris-nya di tahun 2001 setelah lagi-lagi mengangkangi Arsenal dengan unggul 10 poin.
2. Manchester United (2007, 2008, 2009)
Manchester United untuk kedua kalinya mengulang pencapaian Hattrick gelar Liga Inggris pada tahun 2007, 2008, dan 2009.
Baca Juga: Sepak Terjang Newcastle United saat Terakhir Main di Liga Champions 21 Tahun Silam
Masih bersama Sir Alex Ferguson, Manchester United mampu menghentikan usaha Chelsea meraih Hattrick gelar Liga Inggris pada 2007 usai finis di peringkat pertama dengan keunggulan enam poin atas rivalnya itu.
Lalu di tahun 2008, Manchester United kembali mendominasi Chelsea dan berhasil unggul dua poin di akhir musim untuk meraih gelar Liga Inggris.
Kemudian pada 2009, Manchester United mengungguli rival abadinya, Liverpool, dengan keunggulan empat poin di peringkat pertama pada akhir musim.
3. Manchester City (2021, 2022, 2023)
Rekor Manchester United itu kemudian berhasil disamakan oleh rival sekotanya sendiri, yakni Manchester City, yang berhasil Hattrick gelar di 2021, 2022, dan 2023.
Baca Juga: Manchester United vs Chelsea di Liga Inggris: 6 Fakta Menarik dan Link Live Streaming
Di tahun 2021, Manchester City bersama Pep Guardiola mampu mengungguli rival sekotanya itu, usai menyabet gelar juara dengan keunggulan 12 poin.