Suara.com - Ketua Umum PSSI Erick Thohir menjawab isu Timnas Argentina mau lawan Timnas Indonesia karena balas jasa Indonesia batal jadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Status tuan rumah menjadi milik Argentina.
Erick Thohir membantah itu. Menurutnya Argentina bisa mau bertanding dengan Indonesia murni berdasarkan kerjasama.
"Kalau timbal balik nggak ada. Jangan sangkut pautkan politik. Ini murni kerjasama," kata Erick Thohir dalam jumpa pers, Rabu siang.
Sebelumnya FIFA batalkan status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 karena ada penolakan dari sebagian ormas terhadap Timnas Israel. FIFA pun menunjuk Argentina sebagai pengganti tuan rumah.
Baca Juga: King Indonesia Resmi Ketemu Lawan Sepadan Argentina, Erick Thohir: Gak Kaleng-kaleng
Laga FIFA matchday Indonesia vs Argentina akan berlangsung 19 Juni 2023. Sementara persiapan Timnas Indonesia untuk menatap duel besar ini akan dimulai pada awal Juni mendatang.
Hal ini seperti disampaikan asisten Pelatih Timnas Indonesia Nova Arianto.
Sebelumnya, Indra Sjafri yang menduduki jabatan Direktur Teknik PSSI menyebut Timnas Indonesia akan memulai Training Camp (TC) pada 6 Juni 2023.
Bahkan, dikatakan Indra Sjafri, Pelatih Shin Tae-yong sudah menyetorkan nama-nama yang akan turun dalam FIFA matchday.
Sebelum bentrok dengan Argentina, Timnas Indonesia dijadwalkan terlebih dahulu melawan Palestina.
Baca Juga: Diundang Ganjar Pranowo, Celetukan Rio Fahmi Sulut Perhatian Netizen: Ngenyek Banget
Pertandingan Timnas Indonesia vs Palestina berlangsung di Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya pada 14 Juni 2023.
Sedangkan melawan Argentina di Jakarta yang kemungkinan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).
Nova Arianto menjelaskan Timnas Indonesia rencananya akan memulai TC jelang pertandingan melawan Argentina sekitar 6 Juni 2023.
Tetapi, tidak dijelaskan secara detail di mana dan siapa saja pemain yang ikut serta.
"Rencananya seperti itu (Tanggal 6 Juni TC). Lengkapnya tunggu rilis resmi PSSI saja ya," kata Nova Arianto saat dihubungi Suara.com, Selasa (23/5/2023).